Sebagai bagian dari usaha untuk mendukung perkembangan industri gaming di Indonesia, Program Studi Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition (MICE) Politeknik Negeri Jakarta menyelenggarakan event Gaming Gears Exhibition, pameran teknologi dan peralatan gaming.Â
Pameran ini di dukung oleh Pengurus Besar E-Sports Indonesia (PBESI), Asosiasi Game Indonesia (AGI), ASPERAPI, dan juga IKAPUNIJA. Serta, didukung oleh venue partner, Mall Pesona Square.Â
Pameran ini diselenggarakan selama tiga hari sejak 1-3 Juli 2022 di Mall Pesona Square dan bebas biaya masuk.Â
Berikut adalah 5 alasan kamu harus datang ke Gaming Gears Exhibition!Â
Live Experience Bersama Lintas Exhibitor
Gaming Gears Exhibition menghadirkan sebanyak 14 booth yang bisa dikunjungi oleh visitor. Deretan exhibitor tersebut di antaranya Lindy Indonesia, Evos Goods, Steel Series, Onikuma, View Sonic, Unipin, Apex Warrior, Dareu, Nucollabs, serta brand lainnya seperti Tepi Bambu, Forque, Aleina, dan lainnya.Â
Tak hanya itu, visitor juga bisa merasakan langsung kecanggihan peralatan gaming dari berbagai brand secara lengkap seperti PC, mouse, keyboard, microphone, dan headphone berlangsung selama tiga hari penuh. Â
Talkshow Bareng Pakar Industri GamingÂ