Mohon tunggu...
Adriyanto M
Adriyanto M Mohon Tunggu... Freelancer - Easy reading is damn hard writing!

Write as if you were to die tomorrow. Learn as if you were to live forever. - medium.com/@adriyanto

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Messi di Inter Miami: Fakta Penting yang Wajib Diketahui

10 Juli 2023   13:27 Diperbarui: 10 Juli 2023   20:18 295
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dunia sepak bola dihebohkan dengan kabar bahwa Lionel Messi, salah satu pemain terhebat dalam sejarah sepak bola, akan bergabung dengan Major League Soccer (MLS) dan akan bermain untuk Inter Miami CF setelah meninggalkan Paris Saint-Germain.

Ini adalah sejarah bagi liga sepak bola papan atas Amerika Serikat tersebut. Pemenang Ballon d'Or tujuh kali ini dikabarkan akan bermain di MLS hingga tahun 2026, yaitu ketika Amerika Serikat bersama dengan Meksiko dan Kanada akan menjadi tuan rumah Piala Dunia berikutnya.

Perlu diketahui, Messi bergabung dengan sebuah tim yang membutuhkan perbaikan, karena Inter Miami CF berada di posisi terbawah dalam klasemen MLS, dengan hanya mengumpulkan 15 poin dari 16 pertandingan pertama mereka.

Messi telah memenangkan Piala Dunia bersama Argentina tahun 2022, prestasi dan trofi dalam karirnya telah komplit dengan mencetak lebih dari 800 gol dan memberikan lebih dari 300 assist. 

Selanjutnya, dia akan menjadi andalan salah satu klub paling menarik perhatian dan penuh bintang di MLS. Dengan usia baru 35 tahun dan penampilan apik bersama PSG musim lalu, Messi diyakini masih akan meraih lebih banyak penghargaan dan prestasi untuk melengkapi CV-nya yang sudah mencakup 10 gelar LaLiga dan empat gelar Liga Champions dengan Barcelona.

Dalam mengomentari kepindahannya, Messi mengatakan, "Setelah memenangkan Piala Dunia dan tidak bisa kembali ke Barcelona, ini kesempatan saya untuk bermain di liga Amerika Serikat dan merasakan sepak bola dengan cara yang berbeda dan menikmati hidup lebih banyak. Tentu saja, dengan tanggung jawab dan keinginan yang sama untuk bermain sebaik-baiknya dan melakukan hal-hal yang terbaik seperti biasanya, tetapi dengan cara yang lebih tenang."

Bagaimana dan mengapa Messi datang ke MLS?

Liga sepak bola Amerika Serikat (MLS) telah mengincar Messi sejak tahun 2018, ketika David Beckham dan mitranya resmi mendapatkan waralaba MLS ke-25. Messi sendiri yang pertama kali memberikan petunjuk dalam sebuah postingan di Instagram yang mengucapkan selamat kepada Beckham setelah pengumuman tersebut, dengan bercanda bahwa "siapa tahu, mungkin beberapa tahun lagi kamu akan meneleponku" untuk bermain di South Beach, markas Inter Miami CF.

Lewat lika-liku kesepakatan yang rumit, MLS akhirnya mendapatkan bintang terbesarnya sepanjang sejarah. Sejak tahun 2010, MLS telah bertekad untuk menjadi salah satu "liga terbaik" dalam sepak bola. Dan dengan keluarnya keputusan tiga negara Amerika Utara untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia tahun 2026, kabar bergabungnya Messi yang dikontrak hingga tahun Piala Dunia tersebut berlangsung menjadi kemenangan manis MLS dan Amerika Serikat.

Bagaimana kinerja Inter Miami CF musim ini?

Beruntung bagi Inter Miami CF bahwa pemain terbaik dunia ini datang ke South Beach saat ini, karena mereka sangat membutuhkannya. Mereka baru mengumpulkan 15 poin dari 16 pertandingan musim ini, lima kemenangan, 11 kekalahan, dan baru mencetak 15 gol. 

Saat ini mereka ada di posisi terbawah klasemen Konferensi Timur. Meskipun demikian, tidak semuanya buruk karena dengan 12 pertandingan yang tersisa di musim ini, mereka hanya berjarak enam poin dari posisi sembilan besar yang berhak masuk ke babak play-off.

Major League Soccer terdiri dari 29 klub dari Amerika Serikat dan Kanada yang memainkan 34 pertandingan musim reguler dari Februari hingga Oktober dengan 18 dari 29 klub (sembilan teratas dari masing-masing konferensi Timur dan Barat) melaju ke babak playoff pada akhir musim.

Inter Miami telah menunjuk mantan pelatih Barcelona dan Argentina Gerardo Martino untuk memimpin tim Major League Soccer, ini akan jadi reuni yang menjanjikan dengan Messi. 

Sebelumnya, head coach dipegang Phil Neville, mantan pemain Manchester United yang sebelumnya melatih tim wanita Inggris. Dia bergabung dengan Inter Miami pada 2021 tetapi dipecat setelah serangkaian 10 kekalahan dan lima kemenangan yang membuat mereka berada di dasar klasemen Wilayah Timur.

Bagaimana peran David Beckham dalam transfer ini?

Bintang legendaris Inggris ini sendiri merupakan salah satu legenda MLS. Mantan pemain Manchester United dan Liga Premier tersebut bergabung dengan LA Galaxy setelah bermain di Real Madrid dan LaLiga pada tahun 2007. 

Bagian dari kesepakatan kontraknya adalah pemberian kesempatan bagi Beckham untuk membuat tim MLS-nya sendiri di masa depan dengan biaya yang lebih murah, yaitu sebesar $25 juta. Tim MLS terbaru yang diberikan izin di San Diego, dilaporkan harus menyediakan dana sebesar $500 juta pada tahun 2023.

Beckham adalah salah satu dari tiga orang yang terdaftar sebagai pemilik atau co-owner waralaba MLS ini bersama Jorge Mas, seorang pengusaha miliarder, dan saudaranya Jose Mas. Saudara-saudara Mas juga bekerja bersama-sama sebagai direktur dan CEO dari Mas-Tec, sebuah perusahaan infrastruktur besar di Amerika Serikat.

Beckham dan Messi memiliki hubungan yang spesial meskipun mereka tidak pernah bermain satu tim sepanjang karier mereka. Beckham bermain musim terakhirnya untuk PSG pada tahun 2013 dan baru-baru ini bekerja dengan Qatar Sports Investments (QSI) yang memiliki PSG, tempat Messi bermain dari 2021 hingga 2023. 

Saat itu, Beckham ditunjuk sebagai duta untuk upaya mereka menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022. Keduanya juga merupakan superstar dalam portofolio atlet dan selebriti Adidas, yang membantu mereka tetap menjaga kontak selama bertahun-tahun.

Bagaimana harga tiket setelah bergabungnya Messi?

Para penggemar sepak bola di Amerika Serikat merespons kabar ini dengan membeli tiket untuk setiap pertandingan MLS Inter Miami CF yang tersisa, baik di kandang maupun tandang, bahkan untuk pertandingan di mana Messi dipastikan tidak akan bermain atau bahkan menjadi pemain pengganti.

Harga tiket untuk pertandingan debutnya yang dilaporkan pada tanggal 21 Juli melawan Cruz Azul melonjak sekitar 1000%. Harga tiket termurah naik dari $29 menjadi $329, sementara harga tiket pertandingan tandang juga mengalami kenaikan signifikan. 

Kunjungan tim ke New York Red Bulls pada tanggal 26 Agustus mengalami kenaikan harga tiket sebesar 1.236%, sementara tiket pertandingan mereka melawan LAFC di California Selatan pada tanggal 3 September melonjak sebesar 420% menurut TickPick.

Apakah Messi bisa memenangkan trofi dalam musim pertamanya di MLS?

Ini pertanyaan yang menarik, semuanya masih terbuka. Dengan sistem playoff yang diterapkan MLS, dan perbedaan waktu musim liga yang berbeda dengan negara lain, artinya beberapa hasil pertandingan yang baik secara beruntun dapat mengangkat Inter Miami CF dari posisi terakhir di Konferensi Timur ke babak playoff, dan masih ada juga Leagues Cup yang bisa mereka raih jika tampil baik sejak awal. Leagues Cup atau Piala Liga adalah kompetisi sepak bola tahunan antara asosiasi klub dari Major League Soccer dan Liga MX, divisi sepak bola profesional teratas di Meksiko.

Klub ini juga sedang mempersiapkan diri untuk bermain di semifinal US Open Cup melawan FC Cincinnati. Pertandingan tersebut akan berlangsung pada tanggal 23 Agustus, dimana Messi seharusnya dalam kondisi baik untuk berkontribusi dalam pertandingan tersebut. MLS US Open Cup dijalankan dengan sistem gugur satu pertandingan dan terbuka untuk semua tim profesional dan amatir yang berafiliasi dengan Sepak Bola AS.

Dengan kedatangan Messi, Inter Miami CF memiliki harapan baru untuk memperbaiki posisinya di liga dan meraih kesuksesan yang lebih besar. Meskipun mereka masih memiliki banyak pekerjaan rumah yang harus dilakukan, hadirnya Messi memberikan harapan dan antusiasme bagi para pemain dan penggemar tim tersebut.

___________

Disarikan dari ESPN: Messi, Inter Miami, MLS deal: Debut, contract, salary, more

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun