Mohon tunggu...
Adri Wahyono
Adri Wahyono Mohon Tunggu... Penulis - Freelancer

Pemimpi yang mimpinya terlalu tinggi, lalu sadar dan bertobat, tapi kumat lagi

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Aku Masih Ingin Mengalir

26 Desember 2022   13:30 Diperbarui: 26 Desember 2022   13:32 85
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kemarin aku mengharap hari ini akan
Indah
Menyenangkan
Membahagiakan
Membanggakan
Seru
Dan yang kudapati adalah
Suram
Menyedihkan
Dingin
Sepi
Tapi tetap saja aku tak kapok untuk berharap bahwa esok pagi akan
Indah
Menyenangkan
Membahagiakan
Membanggakan
Seru
Kalaupun lusa tetap
Suram
Dingin
Sepi
Tak apa, toh pernah satu ketika aku mendapatkan hari yang
Indah
Menyenangkan
Membahagiakan
Membanggakan
Seru
Selama aku masih menjadi air, aku boleh berharap mengalir
Hanya saja semoga aku tak mengalir ke
Comberan
Kaleng kosong yang menganga di sudut kebun
Gentong kosong tak terawat
Hingga aku hanya menjadi tempat nyamuk bertelur
Tak bisa mengalir lagi
Menghitam
Menghijau
Bau
Aku tak mau itu
Aku tidak akan lelah berharap

Pesantenan, Desember 2022

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun