Mohon tunggu...
Agung Dwi Laksono
Agung Dwi Laksono Mohon Tunggu... peneliti -

Seorang lelaki penjelajah yang kebanyakan gaya. Masih terus belajar menjadi humanis. Mengamati tanpa menghakimi. Mengalir saja...

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Barangkali Rindu

16 Mei 2016   12:26 Diperbarui: 16 Mei 2016   12:37 71
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

barangkali rindu, yang membuat kuat menahan kantuk, meski lelah dalam gelisah tak juga pernah lepas mengikat sebuah nama

barangkali rindu, yang membuat segalanya seakan berhenti dan melambat dalam hitungan waktu yang tak juga jelas ujung pangkalnya

barangkali rindu, yang membuat semua hal terasa begitu cepat berlalu seperti tenggelamnya bulan yang berlarian mengejar matahari

barangkali rindu, yang membuat semuanya menjadi lebih ringan terjalani meski beban sarat memenuhi pundah letih

barangkali rindu, yang membuat langkah terseok memberati langkah pada semua yang bukan tentang sebuah nama

barangkali rindu, yang mematri semua kenangan sebagai sebuah indah yang di dalamnya tertulis hanya tentang sebuah nama

barangkali rindu, yang membuat semua kenangan menghilang. semuanya adalah kekinian yang demikian berwarna saat bersamamu

barangkali rindu, yang membuat kesempurnaan bukan sebagai milik, semuanya menjadi sebuah upaya pendakian kesempurnaan

barangkali rindu, yang membuat semuanya terasa sempurna, tak lagi peduli meski berjalan dengan terseok, asal dalam genggaman satu nama

barangkali rindu, yang membuat segala hal begitu aneh, begitu ajaib, begitu memilukan, begitu membuat tawa renyah, begitu membuat tersedu sedan, begitu naik turun, begitu melambungkan ke langit tujuh, begitu menghempaskan ke dasar tak berujung, begitu... ahh!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun