Link building bertujuan memberi tautan balik pada website bahwa memiliki otoritas untuk membahas topik tersebut. Berupa internal link, eksternal link, dan backlink. Khusus untuk backlink ada banyak ragamnya, kami akan membahas hal ini khusus pada artikel berikutnya.
2. Local SEO
Apakah Anda pernah mencari di Google, layanan pembuatan website, dan hasil yang muncul berupa Google Maps? Itu merupakan penerapan local SEO. Algoritma Google mengoptimalkan usaha lokal untuk muncul di halaman atas pencarian.
Artinya, untuk mengoptimalkan local SEO, buat Google Maps usaha Anda. Tambahkan informasi lengkap, beserta URL website Anda!
3. Social Signal
Social signal bertujuan memberi tanda bahwa website Anda (brand/perusahaan) bukan abal-abal. Cara mendapatkan social signal sangat mudah, tinggal menghubungkan media sosial dengan website.
Anda juga bisa menggunakan tool pihak ketiga yang terpercaya, misalnya About Me, Linkedin, Pinterest, Quora, dan sebagainya.
Alat untuk Mengukur Performa SEO Website: Technical
Terakhir berkaitan dengan SEO technical, yaitu optimasi SEO untuk website guna mengukur performanya. Beberapa tool untuk melihat performa SEO website yang populer, antara lain: