Mohon tunggu...
Aditya Prahara
Aditya Prahara Mohon Tunggu... Jurnalis -

Suka olahraga. http://adityaprahara.blogspot.co.id

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

9 Pesepakbola Calon Peraih Ballon d’Or di Masa Depan

8 Maret 2015   20:42 Diperbarui: 17 Juni 2015   09:58 209
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sejak datang dari Santos ke Barcelona pada musim panas 2013, Neymar digadang-gadang akan menjadi tumpuan Barcelona untuk meraih kesuksesan di masa depan. Pemain bernama lengkap Neymar da Silva Santos Júnior ini berhasil menjadi kompatriot yang baik bagi Lionel Messi.

Meski ia gagal mempersembahkan satu pun gelar juara di akhir musim 2013-2014, ia menjadi salah satu pemain andalan bagi Barcelona dalam melahirkan pundi-pundi gol. Dengan gaya permainan khas samba yang dimilikinya dan kemampuannya yang patut diacungi jempol di barisan penyerang, ia layak juga masuk dalam jajaran calon peraih Ballon d’Or di masa depan.

6. Luis Suarez

[caption id="attachment_372056" align="aligncenter" width="640" caption="Luis Suarez (theguardian.com)"]

14258217761604213305
14258217761604213305
[/caption]

Pemain asal Uruguay ini didatangkan dari Liverpool ke Barcelonan dengan status pecetak gol terbanyak Premier League musim 2013-2014. Mantan kapten Ajax Amsterdam ini adalah salah satu penyerang terbaik dengan pundi-pundi gol yang dimilikinya.

Sayangnya sikap buruk di lapangan kerap kali muncul di pemberitaan. Ia dijuluki sebagai dracula oleh publik sepak bola dunia karena ‘kegemerannya’ menggigit pemain lawan. Terakhir ia ‘sukses’ menggigit bek Timnas Italia, Giorgio Chiellini, dalam sebuah pertandingan babak grup antara Uruguay melawan Italia di Piala Dunia 2014 Brazil. Musim ini pun keran golnya terkesan serat tidak seperti musim-musim sebelumnya.

Namun, bukan tidak mungkin pemain bernomor punggung 9 Barcelona ini akan menjelma menjadi predator yang ganas, terlebih dengan keberadaan Neymar dan Messi yang menjadikan mereka trio Barca yang menakutkan bagi barisan pertahanan lawan.

7. Diego Costa

[caption id="attachment_372057" align="aligncenter" width="614" caption="Diego Costa (theguardian.com)"]

14258218051667089479
14258218051667089479
[/caption]

Striker berusia 25 tahun ini mungkin pembelian terbaik Premier League musim ini. Di musim pertamanya bersama Chelsea, pemain berpaspor Spanyol ini sukses menjadi pilihan utama di barisan depan klub milik Roman Abramovich ini. Tak hanya itu, ia juga menjadi top skorer sementara Premier League musim ini.

Dibeli dari Atletico Madrid pada musim panas 2014, Diego Costa memang digadang-gadang akan menjadi penyerang andalan The Blues. Dengan kemampuannya yang sering kali mengancam gawang lawan, Diego Costa bisa saja menjadi pemain terbaik dunia suatu saat nanti.

8. Sergio Aguero

[caption id="attachment_372058" align="aligncenter" width="624" caption="Sergio Aguero (kompas.com)"]

1425821836761569467
1425821836761569467
[/caption]

Meskipun selalu berkutat dengan cedera, pemain bernomor punggung 16 Manchester City ini tetap saja penyerang yang ganas. Lihat saja, musim ini ia sukses mensejajarkan diri dengan Diego Costa di daftar pencetak gol sementara Premier League. Pemain berkebangsaan Argentina ini juga telah menjadi andalan bagi Manchester Biru sejak didatangkan dari Atletico Madrid pada musim panas 2011. Dengan kecepatan dan insting mencetak gol yang bagus, ia adalah salah satu pemain yang berkesempatan meraih penghargaan prestisius macam Ballon d’Or.

9. Manuel Neuer

[caption id="attachment_372060" align="aligncenter" width="612" caption="Manuel Neuer (tribunnews.com)"]

14258219431026170905
14258219431026170905
[/caption]

Inilah satu-satunya penjaga gawang yang ada dalam daftar ini. Pemain didikan Schalke ini disebut-sebut sebagai penjaga gawang terbaik dunia ini. Tengok saja raihan trofinya, sama seperti Muller, ia sukses berbagai macam trofi bersama Bayern Munchen.

Ia juga menjadi bagian terpenting Timnas Jerman di ajang Piala Dunia 2014 Brazail dengan sukses mempersembahkan gelar juara ke-4 bagi Jerman (untuk pertama kalinya sejak Jerman Barat dan Timur bersatu).

Selain itu, pemain bernomor punggung 1 Bayern Munchen ini kerap kali ‘ganti posisi’ di dalam formasi. Ia kerap kali keluar dari posnya sebagai penjaga gawang dan maju menjadi bek atau gelandang, seolah menunjukka bahwa ia serba bisa. Jangan lupa, ia juga menjadi salah satu kandidat peraih Ballon d’Or 2014 bersama Messi dan Ronaldo, meski hanya sebagai ‘penggembira’.

Surabaya, 8 Maret 2015

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun