Biasakan untuk membuat jadwal untuk setiap pekerjaan rutin secara mendetail. Beri tanda untuk pekerjaan-pekerjaan yang telah selesai dan belum terselesaikan. Jika terjadwal dengan baik, kalian bisa bekerja dengan lebih produktif setiap harinya.
5. Fokus! Fokus! Fokus!
Nah, yang satu ini mungkin mudah untuk diucapkan, tapi seringkali sulit untuk dilakukan. Jika kalian bisa fokus dan menghindari hal-hal lain yang mengalihkan perhatianmu dari pekerjaan, kamu bisa jauh lebih produktif di kantor.
Mulailah dari menjauhkan ponsel saat bekerja, karena perangkat itulah yang seringkali mengganggu fokus kita setiap hari. Hindari juga situs-situs lain yang tidak ada hubungannya dengan pekerjaanmu saat jam kantor. Sudah banyak aplikasi yang dapat memblokir situs-situs tertentu untuk membantumu mengatasi hal ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H