Sempurna Ibuku
Teruntuk ibu
mungkin aku hanyalah benalu
mungkin aku hanya mengganggu
dan mungkin hanya menjadi aib untukmu
maaf atas segala salahku
maaf belum ada kisah baik yang dapat kau banggakan
tak ada satupun
namun atas semua itu
engkau tak pernah sekalipun meminta
tak sekalipun marah padaku
dengan sabar kau didik anak anakmu
menyayangi dengan segala cara yang kau punya
tak terhitung rasa syukur yang terucap
karna memiliki sosok yang sempurna
sosok yang selalu ada, selalu bisa
itulah engkau... ibu
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H