Yang pertama, bekerja tanpa melupakan prioritas
Bagi sebagian orang mungkin saja memilih bekerja part time dikarena suatu hal prioritas yang tidak dapat ditinggalkan, dengan bekerja part time mereka dapat membagi waktu sehingga tidak meninggalkan kegiatan prioritas mereka. Contoh nya saja seorang mahasiswa yang ingin bekerja tanpa meninggalkan perkuliahannya, atau seorang ibu yang hanya dapat bekerjadiwaktu anak -- anak nya sekolah, dikarenakan dia harus membagi waktunya untuk mengurus anaknya juga. Dan masih banyak lainnya.
Yang kedua, menjadi jembatan menemukan passion.
Beberapa orang masih meragukan sebaiknya bekerja apakah dia, apakah harus mengambil pekerjaan ini atau itu, apa sebaiknya bekerja atau membuka bisnis? Masih banyak pertanyaan lain yang memuat diri ragu akan sebenarnya passion dan pekerjaan apa yang cocok bagi dia. Nah kamu dapat mencoba bekerja part time, agar kamu dapat mencoba -- mencoba jenis pekerjaan yang mungkin sekira nya kamu cocok, menambah pengalaman untuk kamu juga agar tidak salah pilih pekerjaan, atau mungkin saja dari mencoba bekerja part time kamu dapat menemukan passion kamu yang sesesungguhnya.
Yang ketiga, sebagai tempat training
Sebelum memasuki dunia pekerjaan yang sebenarnya, kamu dapat memantaskan diri, atau mencoba seberapa hebat kemampuanmu dalam dunia kerja. Bekerja secara part time dapat memantu kamu mempersiapkanuntuk menghadapi dunia kerja yang sesungguhnya, tentunya kamu akan mendapatkan beberpa pengalaman dalam bekerja part time ini, yang dapat membantu kamu dalam dunia kerja yang sesungguhnya kelak nanti
Yang ke empat , menambah network dan pengalaman
Bila kamu bekerja dengan baik dan profesional dalam kerja part time kamu akan memiliki pelanggan tetap yang dapat menjadi networkingmu, atau dalam dunia kerja part time kamu akan mendapat kenalan orang -- orang baru yang membuat kamu semakin dikenal dan menambah networkingmu bagus untuk kamu dalam mencari pekerjaan nanti, selain itu bekerja part time juga menambah pengalaman kamu dalam dunia pekerjaan menjadikan kamu selangkah lebih didepan ketimbang teman -- temanmu yang mungkin belum memiliki pengalaman dalam dunia kerja.
Yang ke lima, menjadikan kamu pribadi yang mandiri
Berani mengambil pekerjaan part time, apalagi freelance, terlebih ketika kamu masih duduk di bangku kuliah, akan menjadi kebanggan tersendiri. Sejak muda kamu sudah terlatih mandiri secara finansial, kamu pun sudah paham betapa tak mudahnya memanajemen waktu, prioritas, dan kesibukan.
Yang ke enam, menambah nilai jualmu