Mohon tunggu...
Adi Tobing
Adi Tobing Mohon Tunggu... Wiraswasta - Swasta

Pendidikan dasar Ialah pengetahuan

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Mengapa Wanita Batak Begitu Cantik dan Kecantikan Menjadikannya Boru ni Raja (part 1)

12 Februari 2021   20:52 Diperbarui: 12 Februari 2021   22:12 3028
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 

Pada prinsipnya bagi budaya Batak kecantikan seorang wanita menentukan bibit bebet bobot bagi keluarga pria dalam memilih calon menantu idaman. Kecantikan bagi budaya Batak ternyata bukan hanya sekedar Fisik sahaja. Melainkan inner beauty. Yaitu kecantikan dari dalam dirinya. Banyak kriteria ideal wanita idaman. Tak hanya fisik tetapi juga kecerdasan hingga karakter yang mengagumkan membuat yang lain belajar banyak hal. Dibawah ini ada beberapa yang bisa dipetik:

1. PARANGE

Parange sering dilihat menjadi prioritas seorang wanita, ketika dia mampu memiliki tingkah laku yang baik, pekerja keras, memiliki mindset yang positif. Selain itu ketika wanita itu mudah senyum dan ramah bagi siapa saja, membuat orang lain membaca bahwa dia memiliki sisi keibuan yang menggambarkan sosok penyayang.

2. PARADAT 

Bagi orang Batak, wanita yang rajin menghadiri pesta atau memberi diri dalam pesta saudaranya. Menjadi prioritas wanita idaman. Sering disebut PARADAT. Bagi orang Batak pesta adalah hal yang menjadi utama dalam setiap acara resmi. Ini adalah tanggung jawab moral. Maka ketika seseorang rajin hadir dalam pesta menentukan bahwa pribadinya adalah pribadi yang mampu membangun relasi yang kuat dengan keluarga, tetangga hingga handaitaulan. Dia akan meluangkan waktu dari pekerjaaan demi menghadiri pesta rekan yang mengundangnya, setidaknya menitipkan buah tangan (tuppak) atau kata lain kado. Dengan demikian memampukannya untuk menjadi gambaran yang baik bersosialisasi. Dan inilah yang dicari oleh orangtua.

3. Guru

Secara umum ibu adalah guru terbaik, wanita yang selalu siap hadir disamping anak anaknya. Sikap keibuannya menjadikannya tempat curhat anak anaknya baik laki-laki atau perempuan. Selain itu kemampuannya dalam mengolah uang sangat menentukan bagaimana perkembangan ekonomi keluarga. Wanita Batak biasanya sangat memprioritaskan anak anak, baik dalam pendidikan, style hingga belajar mengenal budaya Batak. Kecerdasan alamiah yang dimiliki adalah wanita pekerja keras. Misalnya, dia akan berjuang sambil menggendong anak saat bekerja di sawah atau di kebun. Sikap keibuannya yang tinggi.

Nah untuk kita, mungkin masih banyak ciri ciri kecantikan wanita Batak yang kita ketahui. Namun yang perlu kita ketahui adalah sesungguhnya kecantikan yang benar adalah bagaimana ia mampu memerankan tingkahlaku yang baik dalam lingkungan sesama. Sangatlah menentukan bagaimana ia menjadi wanita idaman, menantu idaman dan lain sebagainya.

(BERSAMBUNG)

(Jika ada masukan beberapa poin penting boleh dimasukkan dalam komentar dibawah ini)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun