Mohon tunggu...
RIZKIADI
RIZKIADI Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Teknik informatika Universitas muhammadiyah surabaya

"learn to walk before you run"

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Sinergitas dan Mahasiswa KKN UM Surabaya serta Karang Taruna Desan Ngampelrejo dalam Menjaga Kesehatan Mental bagi Remaja

21 Agustus 2024   09:45 Diperbarui: 21 Agustus 2024   09:52 60
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kesehatan mental adalah isu yang banyak dibahas akhir-akhir ini, terutama setelah ditemukan banyaknya kasus gangguan kesehatan mental yang terjadi di kalangan orang-orang berusia muda. Di zaman sekarang, gangguan kesehatan mental bisa terjadi pada siapa saja, terutama orang yang sulit beradaptasi dengan perubahan. Kesehatan mental sendiri dibutuhkan agar seseorang dapat berkembang secara fisik, mental, spiritual, dan sosial, sehingga dapat menyadari kemampuannya sendiri, mengatasi tekanan, bekerja secara produktif, serta mampu memberikan kontribusi untuk orang-orang lain.


Mahasiswa KKN UMSurabaya 2024 Program Monodisiplin Fakultas Psikologi bersama dengan Karang Taruna Desa Ngampelrejo Kecamatan Bancar, Kabupaten Tuban, Jawa timur mengadakan penyuluhan tentang pentingnya kesehatan mental bagi remaja. Program ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dasar mengenai pentingnya membangun kepedulian akan Kesehatan Mental pada Remaja serta tidak memandang negatif seseorang yang memiliki ganguan mental.

Sosialisasi Pentingnya Kesehatan mental desa ngampelrejo kecamatan bancar kabupaten tuban
Sosialisasi Pentingnya Kesehatan mental desa ngampelrejo kecamatan bancar kabupaten tuban

Konsep Kesehatan mental yang banyak dianut oleh masyarakat awam adalah bahwa Kesehatan mental dipandang sama dengan "ketenangan batin", yang diartikan bahwa seseorang tersebut tidak memiliki konflik, tidak memiliki masalah, hidup tanpa ambisi dan pasrah. Padahal sudah disebutkan diatas bahwa orang yang memiliki Kesehatan mental yang baik yakni seseorang yang mampu menghadapi dan menerima berbagai kenyataan, termasuk didalamnya kenyataan yang buruk maupun yang baik. 

Konsep yang salah selanjutnya adalah bahwa seseorang dengan masalah Kesehatan mental / memiliki ganguan mental tersebut muncul secara tiba-tiba, tidak dapat disembuhkan, bahkan dianggap sebagai aib yang harus ditutupi rapat-rapat. Bahkan masih banyak kasus orang dengan gangguan mental dipasung, diasingkan, bahkan dianggap "ketempalan Jin".

Ganda menyampaikan bahwa: "Ketika seseorang berhasil beradaptasi dengan diri sendiri dan dengan lingkungan sekitar, sehingga seseorang dapat merasakan hidup dengan senang, bahagia, berperilaku secara normal (sesuai norma), serta mampu menghadapi dan menerima berbagai kenyataan merupakan bagian dari menjaga kesehatan mental". Selain itu pada prinsipnya menjaga kesehatan mental berlaku untuk semua lapisan usia, mulai dari anak-anak, remaja, dewasa hingga lansia.


Kegiatan ini disambut baik oleh karang taruna dimana melalui program ini, diharapkan karang taruna desa mendapatkan ilmu tentang pentingnya kesehatan mental pada diri sendiri serta lingkungan terdekat sehingga membawa muatan positif pada lingkungan untuk senantiasa berfikir logis dan realistis.

Selain dari pada itu pesan terpenting dari kesehatan mental ini adalah mapping kebutuhan hidup dan keinginan hidup agar tidak mudah stress melihat kenyataan yang tidak sesuai dengan harapan. Pola berfikir remaja memang belum bisa termamping dengan baik sebab minimnya informasi dan pengalaman hidup sehingga program ini sebagai dasar pengetahuan bahwa kesehatan mental adalah masalah yang serius untuk disikapi dengan baik dan bijaksana

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun