Mohon tunggu...
Adi Prasetiyo
Adi Prasetiyo Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Pamulang

Saya suka main game dan mendengarkan musik

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Pengenalan Dasar Jaringan Komputer Berdasarkan Jenis dan Penggunaanya di Amalina Islamic Junior High School

23 Oktober 2022   08:56 Diperbarui: 23 Oktober 2022   09:14 348
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penyerahan kenang-kenangan | dokumen pribadi

Tangerang Selatan, Mahasiswa Teknik Informatika Universitas Pamulang (UNPAM) telah melaksanakan kegiatan Pengambdian Kepada Masyarakat (PKM) pada hari Kamis 20 Oktober 2022 yang bertemakan Pengenalan Dasar Jaringan Komputer Berdasarkan Jenis dan Penggunaanya kepada Amalina Islamic Junior High School yang berlokasi di Jalan Raya Pondok Aren, Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan. Dalam rangka memenuhi kewajiban Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Acara kegiatan dalam Pengabdian Kepada Masyarakat ini dihadiri oleh murid-murid kelas 9 Amalina Islamic Junior High School yang berjumlah 20 orang, dengan didampingi perwakilan dari sekolah yaitu Ibu Riska Sartika Dewi S.Pd. dan Dosen Pembimbing PKM Universitas Pamulang Santi Rahayu S.Kom., M.Kom.

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini dilaksanakan karena menyadari adanya kebutuhan para milenial dan anak bangsa mengenai wawasan untuk menuju jenjang pendidikan selanjutnya sehingga kita ingin memberikan sebagian kecil wawasan tersebut terutama dalam hal komunikasi data, jaringan komputer dan aspek digital yang pada era ini sudah benar-benar sangat luas pengaruhnya terlebih dalam kehidupan dunia kerja dimasa yang akan datang.

Sambutan dari dosen pembimbing | dokumen pribadi
Sambutan dari dosen pembimbing | dokumen pribadi

Dalam pelaksanaan kegiatan PKM ini dilakukan di Ruang Audio Visual atau Auditorium Amalina Islamic Junior High School karena kegiatan dilakukan didalam ruangan maka kita tetap menerapkan protokol kesehatan dengan memakai masker sebagai bentuk pencegahan pandemi yang sedang berlangsung. 

Acara dilaksanakan dengan sesi pembukaan terlebih dahulu dengan diikuti sambutan dari ketua pelaksana, dosen pembimbing, dan perwakilan dari pihak sekolah. 

Sebagai untuk menghilangkan kejenuhan ketika memaparkan materi maka diadakan sesi break atau jeda terlebih dahulu ditengah pemaparan materi dengan games tapi dengan tak disangka ternyata para murid sangat antusias dengan materi serta games yang diberikan oleh para mahasiswa, hal tersebut pula dibarengi dengan pembagian snack atau cemilan lalu dilanjutkan dengan sesi quiz dibagian akhir yang memberikan beberapa hadiah atau doorprize  kepada murid yang berhasil menjawab, beserta tanya jawab seputar topik dan tema yang diberikan.

Pembagian doorprize kepada murid | dokumen pribadi
Pembagian doorprize kepada murid | dokumen pribadi

Setelah acara PKM selesai yaitu dengan penyerahan kenang-kenangan berupa plakat dari ketua pelaksana Luqman Aziz Budiman kepada perwakilan sekolah Ibu Riska Sartika Dewi S.Pd. Dan acara ditutup oleh ketua pelaksan.

Penyerahan kenang-kenangan | dokumen pribadi
Penyerahan kenang-kenangan | dokumen pribadi

Penanggung Jawab Kegiatan:

Adi Prasetiyo (181011402299)

Fiqri Nurmughni Yudi (191011401027)

Luqman Aziz Budiman (181011401962)

Prabu Ananta Listyo Hernadi (191011401013)

Salmi Hodijah Hasibuan (181011400958)

Sendy Aldyansyah Septiawan (181011402318)

Tasya Nurul Hidayah (181011400292)

Tommy Ghazali (181011401521)

Wahyudin (191011402564)

Wisnu Wadhana (181011401496)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun