Kegiatan sosialisasi yang dilakukan yaitu dengan membagikan informasi terkait permasalahan limbah dapur melalui poster, membagikan file buku panduan pembuatan MOL, serta penjelasan pemanfaatan limbah dapur dengan membagikan video edukasi yang telah dibuat agar lebih menarik dan mudah dipahami.
"Thank you mbak dinda, dengan presentasi seperti ini lebih enak nyimak dan memahaminya.. goodspeed" - Ibu Merylins (anggota PKK RW 07 Kelurahan Medang)
"Betul... Dulu pernah praktek tapi hasilnya beraroma luar biasa.. mau coba lagi semoga tidak terlalu menyengat" - Ibu Rina (anggota PKK RW 07 Kelurahan Medang)
Kegiatan sosialisasi berjalan dengan lancar serta anggota PKK RW 07 Kelurahan Medang terlihat sangat antusias mengikuti kegiatan sosialisasi meskipun dilakukan secara online, antusiasme anggota PKK RW 07 ditandai dengan banyaknya pertanyaan mengenai pembuatan MOL seperti indikator keberhasilan pembuatan MOL dan waktu pembuatannya, serta tanggapan dan saran yang diberikan untuk video edukasi yang telah dibagikan tersebut.Â
Penulis : Adinda Faiza Azqia, Fakultas Teknik, Program Studi Teknik Lingkungan
Dosen Pembimbing Lapangan : drg. Isniya Nosartika, MDSC., Sp. Perio
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H