Mohon tunggu...
adi muhamadrifqi
adi muhamadrifqi Mohon Tunggu... Editor - berisikan informasi terkini

selamat datang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Penghijauan dan Pembuatan Taman oleh Mahasiswa KKN UMP di Desa Gununglurah Kecamatan Cilongok

17 Februari 2022   09:26 Diperbarui: 17 Februari 2022   09:54 308
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mahasiswa KKN yang berasal dari Universitas.Muhammadiyah Purwokerto, Universitas Dr. Hamka dan Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung yang ditempatkan di Desa Gununglurah Kecamatan Cilongok Kabupaten Banyumas melaksanakan kegiatan penghijauan dan pembuatan taman pada hari Minggu tanggal 30 Januari 2022. Kordinator Desa Adi Muhammad Rifqi yang berasal dari Fakultas Agama Islam mengatakan bahwa kegiatan penghijauan ini bertujuan untuk konservasi lahan dan air serta menambah suplai oksigen di desa, serta untuk mempercantik desa .

Kordes menyampaikan bahwa jumlah pohon yang ditanam sebanyak 70 pohon hasil bantuan dari masyarakat desa gununglurah dan beberapa pohon lagi dari mahasiswa KKN. Lokasi penanaman pohon dan pembuatan taman ini berada di depan pintu masuk desa gunuglurah, pembuatan taman ini juga bertujuan untuk menarik masyarakat agar betah berlama-lama di taman saat bulan Ramadhan datang, tempat yang saat ini dijadikan taman memang sebelumnya sudah ramai jika sore hari, banyak masyarakat yang menghabiskan waktu di tempat tersebut untuk ngabuburit.

Kegiatan reboisasi dan pembuatan taman ini dihadiri oleh ketua RW 07 Desa Gununglurah dan beberapa warga sekitar, dengan adanya kegiatan ini warga sangat antusias menyambutnya, hal itu terlihat pada semangat masyarakat dalam melakukan kegiatan tersebut. Para warga juga banyak yang membawa bekal untuk dimakan Bersama-sama setelah kegiatan itu selesai.

"Jenis tanaman pohon macam-macam, ada cemara, wali sota, wringin putih, santos, pucuk merah, soka, kenanga dan masih banyak lagi jenis pepohonan. Ke depan kami harap pohon ini tetap lestari dan tumbuh besar sehingga ranting dan daunnya dapat meneduhkan tempat tersebut" ujar Kordes KKN Desa Gununglurah.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun