Mohon tunggu...
Adi Bermasa
Adi Bermasa Mohon Tunggu... Jurnalis - mengamati dan mencermati

Aktif menulis, pernah menjadi Pemimpin Redaksi di Harian Umum Koran Padang, Redpel & Litbang di Harian Umum Singgalang, sekarang mengabdi di organisasi sosial kemasyarakatan LKKS Sumbar, Gerakan Bela Negara (GBN) Sumbar, dll.

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Ingin Sukses Jadi Pejabat, Berkunjunglah ke Padangjapang

11 Februari 2016   23:30 Diperbarui: 12 Februari 2016   00:26 227
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Ingin sukses jadi pejabat, berkunjunglah ke Padangjapang, Limapuluh Kota, Sumatra Barat. Ungkapan itu selalu terpatri sejak doeloenya bagi pejabat di Sumatra Barat.

Apakah benar ungkapan itu, atau hanya sekedar guyon saja? Nyatanya, setiap Gubernur Sumatra Barat yang sukses menduduki jabatan dua priode, ternyata berkunjung ke Padangjapang sudah menjadi keharusan.
Memang terbukti, mulai dari Gubernur Harun Zain, Azwar Anas, Hasan Basri Durin, Gamawan Fauzi, dan kini Irwan Prayitno, terbilang suka berkunjung ke Padangpanjang.

Buktipun menunjukkan, seluruh gubernur yang namanya disebutkan itu, memang Padangjapang sudah 'jadi mainannya'. Bahkan Presiden Soekarno pun pernah berkunjung ke Padangjapang menemui Syech Abbas Abdullah, pimpinan Perguruan Islam Darul Funun.

Syech Abbas Abdullah adalah salah seorang tokoh pergerakan dan Beliau pernah menjabat sebagai Imam Jihad untuk kawasan Sumatra Tengah.

Perjuangan Syech Abbas lebih banyak berkiprah melalui lembaga pendidikan Islam. Bahkan Beliau disebut sebagai salah seorang tokoh Islam terkemuka yang mempertemukan peradaban barat dan timur melalui jalur pendidikan.

Lembaga pendidikan Islam Darul Funun yang berlokasi di Padangjapang, sekitar 17 kilometer arah ke utara Kota Payakumbuh erupakan tempat Syech Abbas menempa anak didiknya yang berdatangan dari berbagai daerah di Sumatra. Sampai sekarang sudah puluhan ribu alumni Darul Funun ini melanjutkan ajaran Syech Abbas Abdullah dalam mencerdaskan bangsa.

Sampai sekarang, Darul Funun tetap banyak santrinya meski beragam lembaga pendidikan Islam semakin banyak jumlahnya. Padangjapang, meski hanya sebuah jorong di Kabupaten Limapuluh Kota, namun namanya begitu harum dan dikenal banyak orang karena lembaga pendidikan Islam-nya yang sudah berjaya sebelum Indonesia merdeka.
Bukan Darul Funun saja yang terdapat di Padangjapang. Ada lagi Nahdatunnisaiyah, khusus untuk putri.

Tarbiyah Islamiyah juga bersamaan berdirinya dengan Darul Funun. Menyusul Aliyah dan Tsanawiyah Negeri.
Padangjapang benar-benar bertahan sebagai perkampungan santri. Bahkan, di sini juga baru saja selesai dibangun lembaga pendidikan Darul Aytam Fah Almaany, yang pembangunannya disponsori donatur dari Qatar. Darul Aytam Padangjapang ini pernah dikunjungi Duta Besar Qatar untuk Indonesia, Muhammed Al Khater.

Jorong Padangjapang, meski berpenduduk hanya sekitar 3 ribu jiwa dan wilayahnya tidak begitu luas, namun kepopulerannya luar biasa.

Di jorong ini pula lah pernah bermukim Syafrudin Prawiranegara, sewaktu Beliau menjabat sebagai Presiden Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI). Bahkan Mohammad Natsir sewaktu zaman PRRI juga pernah menetap di sini.

Bukan Presiden Soekarno dan para tokoh nasional saja yang pernah datang ke Padangjapang, tapi tokoh terkemuka tidak terhitung lagi jumlahnya yang berkunjung ke Padangjapang. Biasanya, terutama di zaman doeloe, kalau sudah sowan dengan Syech Abbas maka siapa saja orangnya, alamat akan berhasil apa yang diinginkannya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun