eSAF atau kependekan dari istilah enhanced Smart Architecture Frame adalah sebuah rangka cerdas yang disempurnakan dengan berbagai macam teknologi.Â
Teknologi dan metode pembuatan frame ini tentu berbeda dengan rangka motor jenis lainnya.
Rangka motor Honda eSAF dibuat menggunakan plat baja yang kemudian di-press dan dilas. Berbeda dengan rangka motor lain yang menggunakan pipa dipotong.
Untuk menyatukan antara beberapa pelat baja yang di-press itu, pengelasannya kemudian berbeda juga.
Proses penyatuannya kemudian menggunakan alat las laser yang diklaim dapat meminimalisir deformasi.
Astra Honda Motor sebagai induk dari pabrikan Honda mengklaim bahwa penggunaan rangka eSAF ini lebih ringan 8 persen dibandingkan dengan rangka skutik Honda sebelumnya
Jenis rangka eSAF ini merupakan sebuah inovasi terbaru dari pabrikan Honda yang saat ini diaplikasikan pada motor Honda terbaru.
Lalu, apa saja daftar motor Honda yang pakai rangka eSAF?
1. Honda Genio 2019 - sekarang
2. Honda Beat 2020 - sekarang