Disney+ Hotstar telah membuka layanan streaming di Indonesia. Indonesia merupakan negara pertama di wilayah Asia Tenggara yang sudah dapat mengakses dan menikmati layanan dari Disney+ Hotstar. Disney+ Hotstar menyediakan sederet film Box Office mancanegara dan film dari Indonesia. Sabar ini Ujian Merupakan film Indonesia pertama yang hadir di Disney+ Hotstar.
Sabar Ini Ujian merupakan film Komedi Fiksi Ilmiah dari MD Pictures yang disutradarai oleh Anggy Umbara. Anggy Umbara sendiri telah membuat beberapa film yang telah dikenal luas yang mana diantaranya ada Mama Cake, Warkop DKI Reborn, Comic, dan 3:Alif Lam Mim.
Film ini dibintangi oleh berbagai aktor dan aktris yang banyak orang telah kenal, seperti Vino G. Bastian, Ananda Omesh, Estelle Linden, hingga Adi Kurdi.
Sinopsis dari film bercerita tentang Sabar (Vino G. Bastian) yang terjebak pada hari Sabtu, 11 April 2020 yang bertepatan pada hari pernikahan mantan kekasih Sabar yaitu Astrid (Estelle Linden). Awalnya, Sabar berpikir bahwa yang terjadi padanya hanya hasil prank dari para sahabatnya. Namun, pada hari ketiga Sabar sadar bahwa ia terjebak didalam hari itu.
Konsep Rumit Namun Ga Bikin Otak Terlilit
Film ini sebenarnya mempunyai konsep yang rumit. Ini menjadi tantangan untuk sutradara dan juga para pemeran yang harus melakukan adegan yang sama berulang kali.
Namun, konsep dan alur yang rumit tersebut tidak membuat para penonton kebingungan malah film ini mudah dicerna dan dinikmati. Pengambilan gambar yang mantap dan ditambah scoring yang pas membuat film ini nyaman untuk ditonton.
Keapikan Para Pemeran
Pemeran tokoh Sabar yaitu Vino G. Bastian mampu memerankan karakter sabar dengan sangat apik. Mulai dari seseorang yang belum bisa move on dan egois menjadi karakter yang lebih baik.
Pemeran seperti Widyawati yang mampu membawa karakter ibu Sabar dengan baik. Â Selain itu, Alm. Adi Kurdi yang berperan sebagai ayahnya Sabar mampu membawa penonton sedikit terenyuh dengan gestur minimalis yang menambah kesan terhadap karakter tersebut. Lalu, ada Ananda Omesh, Dwi Sasono, Rigen Rakelna, Ananta Rispo, dan Anya Geraldine yang berperan sebagai temennya Sabar.
Banyak dialog dari para pemeran yang nyangkut dalam kepala seperti disaat Rigen dan Rispo melontarkan candaan CLBK kepada Sabar.
Selain itu, Chemistry para pemain juga sangatlah baik, apalagi antara Sabar dengan para sahabatnya yang mana mereka terlihat seperti sahabat yang benar-benar sahabat.
Rigen dan Rispo dalam film ini mampu membawa kesegaran dalam film ini. Selain itu mereka berdua mampu berperan dengan sangat bagus sebgai sahabat bagas. Gelagat mereka berdua mampu memberikan kesan tersendiri dalam otak saya.
Adapun akting Anya di film ini bisa dibilang lebih baik daripada di film lainnya. Anya disini terlihat lebih luwes dan ga kaku seperti film yang sebelumnya ia pernah bintangi.
Awal Membuat Tawa, Endingnya Gloomy Parah
Film Sabar Ini Ujian mengawali cerita penuh dengan adegan yang bisa mengundang tawa namun memiliki ending yang bisa mengundang haru. Satu setengah jam awal penonton akan disuguhkan dengan candaan dari sahabat si Sabar yang sering becandain keadaan dari si Sabar yang sebenarnya merupakan masalah serius. Setengah jam diakhir penonton akan diberikan adegan sedih dan mengundang haru yang mungkin bisa membuat sesak dadamu.
Film ini sebenarnya penuh makna yang mendalam dan juga bisa memberikan pelajaran untuk kamu.
Bagian Akhir yang Sangat Tak Tertebak
Sabar bangun pada hari yang sama yaitu pernikahan mantannya, film ini membuat kita yakin bahwa ending nya pasti seperti itu. Namun, endingnya sangat tak tertebak. Saya awalnya mengira bahwa ending nya akan biasa-biasa saja sama seperti judul film nya. Semua itu terpatahkan dengan ending yang sangat membagongkan. Tanpa perkenalan, pemanasan, maupun obrolan yang lama tiba-tiba kita diperlihatkan bahwa Sabar mendapatkan Love-interest dan bisa dibilang calon istri yang entah dari mana muncul. Awalnya mereka saling adu nasib namun obrolan lama-lama menuju ke curhat dan WAHHH Sabar melamar cewe itu  dan langsung diterima.
Selain itu kita juga pasti berpikir bahwa ending dari film ini akan berakhir bahagia. Namun ternyata, perasaan kita akan dicampuradukkan antara bahagia, sedih, dan heran.
Ending yang Terkesan Terlalu Cepat
Penonton dibawa dengan pengenalan yang terasa begitu lama. Menurut saya, awalan flm tersebut juga memiliki beberapa scene useless seperti disaat Sabar dan Billy mencari seorang pengemis yang menurut Sabar adalah biang kerok dari hal yang dialami Sabar. Saya merasa scene tersebut hanya sebagai penambah durasi yang mana scene ini sebenarnya tidak berarti apa-apa.
Ending dari film ini juga terasa seperti terburu-buru. Mungkin ini efek dari awalan dan pengenalan yang terkesan lama sehingga kita merasa jika ending nya terlalu cepat.
Selain itu pertemuan Sabar dengan Love-Interest yang sangat mendadak tanpa diawali perkenalan tipis-tipis antara mereka sebelumnya membuat saya sedikit tersedak.
Film Sabar ini Ujian termasuk film yang sangat saya rekomendasikan untuk kalian yang ingin kisah komedi segar, penuh makna, dan menghibur yang dibalut dengan hal unik dan ga biasa. Film ini anda dapat nikmati melalui layanan Disney+ Hotstar.
Skor : 7,5/10
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H