Sukoharjo -- Sebagai alumni pemain Ninja Saga Facebook, kali ini saya akan mengabarkan kepada semua yang merindukan atau ingin lagi memainkan game legendaris facebook ini. Ninja Saga yang sudah tidak dapat dimainkan lagi karena dukungan Adobe Flash Player untuk Facebook berakhir pada 31 Desember 2020 lalu.
Setelah itu, ternyata masih ada developer yang masih meminati untuk mengelola game legendaris ini. Sayangnya, Ninja Saga versi berbeda dengan Ninja Saga sebelumnya yang pernah bekerja sama di facebook. Ninja Saga kali ini bernama "Ninja Sage". Saat ini, Ninja Sage tidak diperuntukan secara global, masih dalam server private Indonesia. Namun, pemain dari luar negeri pun masih bisa bermain Ninja Sage karena game ini mendukung bahasa Inggris.
Seperti yang tertulis di website resmi mereka, Ninja Sage memfokuskan visinya untuk memberikan kesan nostalgia ketika bermain Ninja Saga di masa kejayaanya. Tim Developer mereka mencoba untuk membangun kembali momen-momen emas yang bisa kalian rasakan kembali dengan konten-konten original dan klasik dari Ninja Saga layaknya seperti zaman dahulu. Kepuasan kalian sebagai player menjadi prioritas kami dalam pengembangkan game ini.
Penulis sendiri juga sepakat terhadap pernyataan tersebut. Saya sendiri telah bermain Ninja Saga (Facebook) dari tahun 2010, dimana saya masih duduk di bangku SD menjelang masuk SMP. Sayang sekali, saat itu belum bisa merasakan untuk memiliki fitur premium yaitu Emblem dikarenakan harga yang sangat mahal untuk seorang bocah SD. Untungnya, Tim Develop Ninja Sage memberikan kesempatan kedua untuk bisa memiliki sebuah Emblem dimana dapat dibeli dengan harga yang murah.
Ninja Sage sendiri tentunya tidak terlalu banyak memiliki perubahan mendasar. Serupa dengan Ninja Saga, Pada permainan Ninja Sage terdapat banyak fitur seperti PVP Arena, Daily Mission, Talent, Pet, Clan War, Ujian Chunin, Ujian Jounin, Ujian Special Jounin dan bahkan Event-Event musiman khususnya seperti Ramadhan, Event Christmas, Easter Egg dan masih banyak lagi yang akan selalu di update setiap waktunya.
Perubahan yang cukup unik adalah Jurus, Item, Pet, Lawan baru sehingga tidak membuat bosan pemainnya. Agar para pemain tidak menyia-nyiakan waktu karena tidak segera menyelesaikan event-event tersebut, melalui website para pemain dapat melihat kalender event sehingga mereka bisa mengetahui kapan berakhirnya event-event tersebut.
Tak hanya itu, demi membantu pemain agar dapat bermain dengan baik Ninja Sage menyediakan forum tersendiri untuk membantu seluruh pemain bisa membagi informasi terkait game ini dan juga mendapatkan tips and trick terkait beberapa hal yang ada di Ninja Sage dari player lain.
Nah bagi kalian yang sudah bergabung dan bermain ninja sage dan membutuhkan teman maupun clan, silahkan tambahan saya atau bergabung dengan clan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H