Di bawah pancaran lampu gemerlapan
Seorang berdiri dengan senyuman
Dibalik cerianya yang dikenakan
Menghibur yang membutuhkan
Dia menggeliat di antara tawa riuh
Menyimpan lara dibalik peluh
Bersembunyi dari rapuh
Tanpa mengeluh
Senyum yang diperlihatkan di wajah
Hanya topeng yang menutup kesah
Lebih memilih lelah
Tanpa harus berbelas kasih
Dia seorang teman
Yang sering kita tertawakan
Selalu melihatnya berjalan
Tanpa tahu apa yang dia rasakan
Tawa yang dia berikan
Perhatian sebuah gambaran yang diperlihatkan
Yang penuh dengan harapan
Yang harus selalu diperjuangkan.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI