Mohon tunggu...
Agristyan
Agristyan Mohon Tunggu... Freelancer - Freelance content writer

Seorang penulis konten di Khasiatsehat.com

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Segudang Manfaat Buah Bit yang Jarang Diketahui

19 Januari 2023   11:40 Diperbarui: 19 Januari 2023   11:59 458
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber gambar: pexels.com

Buah bit, juga dikenal sebagai buah beet, merupakan salah satu jenis sayuran yang memiliki warna merah keunguan pada bagian umbinya, meskipun terdapat varietas lainnya yang berwarna putih dan kuning. Meskipun dikategorikan sebagai sayuran, bit atau beet ini biasa disebut sebagai “buah”.

Buah bit kaya akan berbagai vitamin dan mineral esensial, yang menjadikannya sebagai makanan tambahan yang baik bila dikonsumsi. Cara mengkonsumsi buah bit pun sangat mudah dan beragam. Buah bit dapat dikonsumsi secara mentah-mentah dalam kondisi yang masih segar untuk ditambahkan ke dalam salad maupun sebagai jus buah bit, ataupun dimasak untuk dijadikan berbagai macam hidangan makanan.

Terlepas dari hal tersebut, buah bit sendiri memiliki beragam manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh manusia. Lalu apa saja manfaat buah bit untuk kesehatan? Berikut ulasannya.

1. Membantu Mengontrol Tekanan Darah

Buah bit merupakan sumber nitrat, yang bila dikonsumsi, akan diubah menjadi nitrit dan gas yang disebut dengan oksida nitrat. Kedua komponen ini dapat membantu memperlebar arteri dan menurunkan tekanan darah. Peneliti juga menemukan bahwa dengan mengkonsumsi 500 gr buah bit secara rutin dapat mengurangi tekanan darah seseorang dalam waktu sekitar enam jam.

2. Menjaga Kesehatan Jantung

Buah bit atau buah beet ini diketahui mengandung sejumlah besar serat larut, flavonoid, dan betacyanin. Betacyanin adalah senyawa yang memberi warna merah keunguan pada buah bit dan juga merupakan antioksidan yang kuat.

Kandungan pada buah bit tersebut dapat membantu mengurangi oksidasi kolesterol LDL dan mencegahnya agar tidak menempel di dinding arteri. Dengan begitu, hal ini dapat membantu melindungi jantung dari kemungkinan serangan jantung dan stroke.

3. Mengontrol Kadar Gula Darah

Sebagai sayuran dengan indeks glisemik sedang (yang artinya melepaskan gula dengan sangat perlahan ke dalam darah), membuat buah bit merah dapat membantu menjaga kadar gula darah Anda tetap rendah. Selain itu, sayuran ini juga rendah kalori dan bebas lemak yang menjadikannya sebagai sayuran yang ideal untuk penderita diabetes.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun