Mohon tunggu...
Ade Supriadi
Ade Supriadi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Perkenalkan nama saya Ade supriadi, saya adalah sorang mahasiswa dari Universitas Pamulang Jurusan Akuntansi S1

Jangan pernah melihat kesalahan di masa lalu, jadi pembelajaran dan pendewasaan untuk sebuah masa lalu.

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Review Usaha UMKM

26 April 2022   13:43 Diperbarui: 26 April 2022   13:46 391
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

3. Transaksi Elektronik

Usaha yang ketiga bergerak dibidang jasa pengisian pulsa handphone, paket elektrik, vocher game, top up e-money dan transfer uang ke daerah untuk pekerja pekerja konstruksi disekitar. Dari semua transaksi tersebut, transfer uang ke daerah merupakan ide bisnis yang tadinya tidak pernah dipikirkan untuk dijalankan.

Namun karena adanya permintaan dari costumer pembelian voucher yang sebagian besar merupakan pendatang dari daerah yang bekerja di konstruksi apartment dan rumah toko disekitar BSD yang membutuhan transaksi transfer uang ke daerah. Para pekerja konstruksi ini mendapatkan gaji mingguan, sehingga ada kebutuhan transaksi transfer ke daerah dengan kuantitas yang cukup sering. 

Faktor lain adalah karena sebagian besar pekerja ini hanya memiliki 1 rekening bank yang dipegang oleh pihak keluarga, dan selama ini mereka melakukan transfer di minimarket dengan biaya administrasi yang cukup besar.

Melihat adanya peluang mendapatkan keuntungan besar dari kebutuhan pelanggan dan untuk meningkatkan loyalitas pelanggan ke toko saya, akhirnya di bulan Mei 2021 saya membuka bisnis baru yaitu fasilitas transfer uang ke bank apa saja di daerah dengan pembayaran cash. 

Keuntungan yang didapat dari usaha ini berasal dari biaya administrasi yang kami kenakan dengan range tertentu sesuai nilai yang di-transfer, tentu saja biaya transfer yang kami kenakan berada dibawah biaya transfer di Minimarket. Sampai saat ini saya menanamkan modal sebesar 5.000.000 untuk bisnis ini. Dan menyumbang 15% dari total keuntungan toko.

Berdasarkan pengalaman saya dalam menjalankan bisnis ini, dapat saya simpulkan bahwa hal yang harus diperhatikan dalam membuka sebuah bisnis baru adalah melihat kebutuhan yang ada di lingkungan sekitar dan peluang dalam menjalankan bisnis tersebut. 

Pada awalnya saya tidak mengira bahwa ekspektasi masyarakat terhadap toko yang saya dirikan akan sangat massive dan kepercayaan pelanggan semakin membuat saya semangat untuk menjalankan bisnis ini.

Hal lain yang harus diperhatikan adalah mengenai pencatatan keuangan, hal ini sangat penting karena kita tidak boleh mencampur keuangan bisnis dengan keuangan pribadi dan harus mencatat semua pengeluaran yang paling kecil sekalipun.

Dengan adanya pencatatan yang baik kita dapat melihat bisnis mana yang memberikan keuntungan paling besar dengan resiko yang dapat kita tanggung yang pada akhirnya akan menentukan keberhasilan dan continuitas dari bisnis tersebut.

Semoga generasi muda akan semakin bersemangat untuk mendirikan Usaha Mikro Kecil Menengah dan ikut menopang pembangunan ekonomi Indonesia dari sektor UMKM yang merupakan salah satu sektor andalan di perekonomian Indonesia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun