Pernah nggak kamu merasa apa yang kamu lakukan hanya demi membuat bahagia orang lain tanpa kamu sadar bahwa hal itu justru merugikan kamu? Karena sadar atau nggak, terkadang kita berusaha membuat orang lain senang tanpa memikirkan perasaan sendiri.
Nah, tau nggak kalo hal tersebut justru jadi boomerang buat kamu. Kamu berusaha membuat orang lain bahagia tapi kamu justru berlaku jahat ke diri sendiri karena memprioritaskan kebahagiaan orang lain daripada diri kamu.
Jahat dengan diri sendiri maksudnya adalah ketika kamu tanpa sadar melakukan hal-hal yang nggak baik buat diri kamu sendiri. Bisa berawal dari ketika kamu berusaha menyenangkan orang lain, membuat orang lain bahagia, tapi kamu lupa untuk men-treat diri kamu lebih baik.
Nah, ada beberapa tanda lain yang harus kamu sadari bahwa kamu sudah jahat sama diri sendiri dan harus segera kamu hindari demi kebahagiaan dan kebaikanmu.
1. Â Nggak berani nolak
Biasanya orang dengan tipe ini disebut people pleaser. Apa sih people pleaser? People pleaser adalah tipe orang yang ingin selalu membahagiakan orang lain, menjadi yang paling baik dan paling membantu.
Tipe ini biasanya bersedia melakukan apapun, nggak enakan ketika menolak supaya orang lain nggak kecewa sama dirinya dengan harapan bisa terus diterima. Kamu merasa nggak enak buat nolak sampai menuruti semua permintaan orang lain.Â
2. Â Nggak percaya sama kemampuan diri sendiri
Terkadang kamu terlalu meremehkan diri sendiri dan nggak percaya diri. Padahal apapun yang kita lakukan asal kita yakin dan berusaha pasti bisa dilakukan. Namun, kamu terlalu pesimis dan akhirnya malah secara tidak sadar kamu jahat dengan merendahkan kualitas diri kamu sendiri.
3. Â Nggak bisa menerima kekurangan diri sendiri
Ketahuilah setiap orang memiliki kekurangannya masing-masing. Tidak ada yang 100% sempurna. Ketika kamu mempunyai kekurangan, kamu hanya fokus pada kekurangan kamu dan mengabaikan kelebihan yang kamu miliki. Ini artinya kamu bersikap jahat dengan diri sendiri karena mengabaikan kelebihan yang harusnya kamu tonjolkan karena hanya fokus terhadap kekuranganmu saja.
4. Â Selalu mendengarkan kata orang lain
Selalu mendengarkan apa kata orang lain dan nggak mau mengikuti kata hati sendiri termasuk tanda kamu jahat dengan diri kamu. Mendengarkan orang lain sebenarnya sah-sah aja asalkan perkataan orang lain itu sifatnya membangun, bukan malah merendahkan. Cobalah untuk percaya diri dan nggak usah ambil pusing dengan perkataan orang lain yang tidak membangun karena perkataan orang lain belum tentu benar.
5. Â Tidak peduli dengan kesehatan tubuh
Kadang kita terlalu sibuk dengan aktivitas kita dan lupa bahwa diri kita perlu istirahat. Ingat bahwa kesehatan tubuh nomor satu. Dengan kamu bekerja dan sibuk terus menerus menyebabkan kamu gampang lelah, stress dan burn out. Cobalah untuk meluangkan waktu dengan melakukan me-time, istirahat yang cukup, atau pun olahraga agar kesehatanmu tetap terjaga, konsentrasi mu makin meningkat dan kamu terhindar dari rasa stres.
Ketika kamu melakukan hal-hal jahat kepada diri kamu, sudah saatnya kamu memulai untuk self-love. Self-love yang kamu terapkan bertujuan agar kamu lebih menghargai dan menyayangi diri kamu sendiri. Kamu bisa memulai self-love dengan cara sederhana, seperti:
1. Â Berhenti menyenangkan orang lain dan fokus terhadap dirimu
Berhenti untuk terus menerus membahagiakan orang lain. Berusahalah membahagiakan diri kamu dan utamakan kenyamananmu dibanding orang lain. Mulai sekarang, yuk fokus sama dirimu.
2. Â Berhenti membandingkan diri dengan orang lain
Mungkin banyak hal yang kamu alami seperti kekurangan yang ada pada dirimu dan kamu mulai membandingkan dengan orang lain. Manusia diciptakan berbeda-beda dan memiliki keistimewaan masing-masing, jadi stop membandingkan diri dan mulai upgrade diri dengan hal-hal positif.
Jika kamu masih sulit untuk nggak membandingkan diri dengan orang lain, maka yang harus kamu lakukan adalah men-detox penyebab kamu jadi sering minder dan membandingkan, seperti berhenti melihat sosmed teman kamu, sementara waktu off sosmed dan fokus terhadap kegiatan lain yang membantu kamu untuk upgrade diri.
3. Â Berolahraga sebagai bentuk penerimaan diri
Selain untuk menjaga kesehatan dan terhindar dari penyakit, olahraga juga merupakan bentuk kamu self-love. Dengan berolahraga membantu kamu mencapai penerimaan diri. Olahraga merupakan bentuk kamu mencintai diri sendiri dengan memperlakukan tubuh kamu dengan baik dan semestinya.
4.  Lakukan me-timeÂ
Dengan kamu mempunyai me-time artinya kamu menghargai diri sendiri dan nggak memforsir diri kamu melakukan hal-hal yang menghabiskan energi mu. Mulailah dengan yang sederhana seperti membaca buku, jalan-jalan ke mall, pergi ke alam terbuka, atau nonton bioskop. Dengan melakukan hal ini akan membuatmu merasa lebih tenang dan bahagia dengan melepaskan sejenak aktivitas-aktivitas yang menghabiskan energi mu.
5.  Menerapkan mindfulnessÂ
Orang yang mindful adalah orang yang tahu apa yang mereka inginkan, rasakan dan pikirkan. Hal ini menjadi modal yang sangat penting untuk menumbuhkan rasa cinta pada diri sendiri.
Dengan mindfulness, kamu akan lebih mengenal keinginanmu sendiri dan nggak gampang terpengaruh oleh keinginan orang lain yang bukan tanggung jawab mu.
Nah, itulah beberapa tanda bahwa tanpa sadar kamu telah jahat pada diri sendiri dan sudah saatnya untuk menerapkan self-love demi kebahagiaan dirimu.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI