Selain itu, shalat di lapangan mengharuskan kita untuk membawa tas kantong untuk menyimpan sandal atau sepatu agar mudah disimpan.
Oh ya, saat shalat di lapangan diupayakan untuk tidak membawa atau memakai alas shalat berupa kertas koran atau plastik sekali pakai untuk menghindari sampah yang berserakan di lapangan.
6. Memberi ucapan selamat
Memberikan ucapan selamat atas kebahagiaan yang diraih saat hari raya menjadi sunah yang dianjurkan.Â
Selain mengucapkan selamat kepada sesama muslim, kita juga patut bersyukur atas nikmat yang diberikan Allah SWT hingga dipertemukan dengan Idul Fitri tahun ini.
Nah, itulah beberapa tips dan sunah sebelum dan sesudah shalat Idul Fitri yang Insya Allah sesuai anjuran Rasullulah SAW. Semoga perayaan Idul Fitri kali ini benar-benar membawa kesucian lahir dan batin bagi kita semua. Amin Ya Rabbal Alamin.
"Inilah hari yang penuh kesucian dan kesukacitaan. Hari kemenangan dan hari untuk saling memaafkan. Mohon maaf lahir dan batin dan selamat hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H"
Salam Literasi
Ade Setiawan, 10.04.2024
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H