Drama laga perempat-final "FIFA U-17 World Cup Indonesia 2023" baru saja selesai. Empat tim kesebelasan junior kelas dunia terdiri atas Argentina U17, Jerman U17, Prancis U17, dan Mali U17 telah lolos semi-final dan siap berebut tiket menuju grand-final.
Lalu, siapa kira-kira kandidat tim paling berpeluang yang akan menggondol gelar sebagai juara teranyar Piala Dunia U17? Yuk, Simak informasinya disini!
Skor Pertandingan Argentina Vs Brasil 3-0
Si Penakluk Sang Juara Bertahan
Argentina adalah tim yang pertama melaju ke babak semi-final, setelah dalam pertandingan perempat-final menaklukan Sang Juara Bertahan Brasil dengan kemenangan telak 3-0 di Jakarta Internasional Stadium, Jumat 24 November 2023. "Tim Tango Junior" merupakan tim unggulan yang mewakili Confederacin Sudamericana de Ftbol - "CONMEBOL" - sebuah Konfederasi Sepakbola yang mewakili negara-negara Amerika Selatan.
Argentina bersama Brasil, Ekuador, Venezuela adalah tim peserta yang mewakili "CONMEBOL" pada Piala Dunia U17 Indonesia 2023. Lolos ke semi-final, "Tim Tango Junior" belum pernah sekali pun menjuarai turnamen dua tahunan ini. Peluang terbesar mencatatkan diri sebagai Juara Baru "FIFA U-17 World Cup" sekarang ada di Indonesia, jika dalam pertandingan semi-final mampu memenangkan pertandingan melawan Jerman.
Skor Pertandingan Jerman Vs Spanyol 1-0
Raksasa Sepakbola dari Eropa
Tim junior kedua yang lolos semi-final adalah Jerman, usai menang atas Spanyol 1-0 di Jakarta Internasional Stadium, Jumat 24 November 2023. "Der Panzer Junior" merupakan salah satu "Raksasa Sepakbola" yang mewakili Union of European Football Associations - "UEFA" - sebuah Konfederasi Sepakbola yang mewakili negara-negara Eropa.
Jerman bersama Inggris, Prancis, Polandia dan Spanyol adalah tim peserta yang mewakili "UEFA" pada Piala Dunia U17 Indonesia 2023. Masuk ke babak semi-final, "Der Panzer Junior" juga belum pernah merasakan prestasi sebagai "The Champion" diajang internasional paling bergengsi untuk kategori dibawah umur 17 tahun ini. Harapan itu sekarang terbuka lebar pada kejuaraan Piala Dunia U17 di Indonesia, apa bila "Der Panzer Junior" mampu memenangkan pertarungan melawan "Tim Tango Junior" Argentina dalam laga semi-final 28 November 2023.
Skor Pertandingan Prancis Vs Uzbekistan 1-0
Les Bleuets Junior yang Tak Terkalahkan
Tim ketiga yang lolos semi-final yaitu Prancis U17 pasca menumbangkan Tim “Debutan” Asia Uzbekistan secara tipis dengan kemenangan 1-0 di Stadium Manahan Solo, Kota Surakarta, Sabtu 25 November 2023.