Mohon tunggu...
ADE SETIAWAN
ADE SETIAWAN Mohon Tunggu... Tenaga Kesehatan - Kepala Puskeswan Pandeglang

All is Well

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Kesehatan Mental adalah Hak Asasi Manusia "Universal"

9 Oktober 2023   18:02 Diperbarui: 9 Oktober 2023   18:07 248
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Besok, Selasa 10 Oktober 2023 adalah Hari Kesehatan Mental Sedunia atau World Mental Health Day (WMHD).

Tahun ini merupakan peringatan yang ke-31 sejak Hari Kesehatan Mental Sedunia dicanangkan pada tahun 1992.

Tema Hari Kesehatan Mental Sedunia 2023 adalah "Mental Health is a Universal Human Right". Yang artinya "Kesehatan Mental adalah Hak Asasi Manusia Universal".

Ada beragam cara yang bisa kita lakukan untuk memperingati momen ini. Di antaranya seperti yang saya lakukan ini, menyebarkan informasi tentang kesehatan mental melalui tulisan-tulisan.

Baca juga : Jangan Pasung Karena Terganggu Jiwanya

Mengapa informasi kesehatan mental diperlukan ?

Jawabannya karena kasus-kasus gangguan mental (ringan) sebetulnya ada disekeliling kita, seperti stress atau depressi. Ini adalah kondisi yang umum terjadi pada siapapun.

Menurut World Health Organization (WHO), satu dari lima anak-anak dan remaja di dunia memiliki gangguan mental.

Sementara pada orang dewasa, kondisi ini memengaruhi satu dari empat orang di dunia.

Adapun dari kasus tersebut, sekitar setengahnya dimulai pada remaja di bawah usia empat belas tahun. Ini merupakan usia rawan munculnya gangguan mental yang kerap terjadi.

Lalu, sekarang bagaimana dengan kita, apakah kita bagian dari yang disebut menderita gangguan mental ?

Yuk simak gejala umum penderita gangguan mental yang umum terjadi menurut kemkes.go.id dalam artikelnya yang berjudul "Definisi Mental Illness" (Gangguan Mental)

Baca juga : Faktor Penyebab Praktik Pemasungan Sering Dilakukan

Berikut adalah lima belas tanda-tanda dan gejala orang dengan gangguan mental yang umum terjadi:

1. Sering merasa sedih.

2. Kehilangan kemampuan untuk berkonsentrasi.

3. Ketakutan atau kekhawatiran yang berlebihan atau perasaan bersalah yang menghantui.

4. Perubahan mood atau suasana hati yang drastis.

5. Tampak menarik diri dari teman dan lingkungan sosial.

6. Kelelahan yang signifikan, energi menurun, atau mengalami masalah tidur.

7. Ketidakmampuan untuk mengatasi stres atau masalah sehari-hari.

8. Paranoid serta delusi dan halusinasi.

9. Tidak mampu memahami situasi dan orang-orang.

10. Kebiasaan merokok dan mengonsumsi alkohol secara berlebihan atau menggunakan narkoba.

11. Perubahan besar dalam kebiasaan makan.

12. Perubahan pada gairah atau dorongan seksual.

13. Marah berlebihan dan rentan melakukan kekerasan.

14. Kerap merasa tak berdaya atau putus asa.

15. Berpikir untuk bunuh diri.

Nah, bagaimana Gaes ? apakah kita bagian dari yang disebut-sebut diatas ?

Yuk, jaga kesehatan jiwa kita !

"Mental Health is a Universal Human Right"

Salam, Kompasianer Ade Setiawan Junior

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun