Mohon tunggu...
Ade Safitri
Ade Safitri Mohon Tunggu... -

pelajar yang ingin menggali ilmu lebih dalam....

Selanjutnya

Tutup

Nature

Partisipasi Masyarakat dalam Melestarikan Hutan

29 Maret 2013   14:52 Diperbarui: 24 Juni 2015   16:02 148
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hobi. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Saat ini sangatlah minim kesadaran masyarakat untuk menjaga hutan. Masyarakat sekarang semuanya dibutakan oleh harta, hutan ditebang habis hanya untuk keperluan manusia seperti membabat hutan untuk didirikan gedung, perumahan dan lahan kelapa sawit. Padahal jika kita sadari hutan telah baik kepada kita, jika tidak ada hutan kita akan mendapat udara untuk bernafas darimana?

Dan yang memproses udara agar layak kita hirup semuanya yang melakukan adalah pohon-pohon yang ada di hutan, karena hutan adalah pusatnya paru-paru bumi. Tetapi jika hutan terus-terusan ditebang siapa yang akan melakukan semua itu. Hutan yang mengurangi dampak negatif dari polusi, hutan pun yang menyerap air.

Tetapi masyarakat tidak mementingkan itu lagi dan sekarang kita bisa lihat banyak sekali bencana banjir di Ibukota. Itu semua karena sudah tidak adanya hutan untuk daerah resapan air, dan yang baru-baru ini bencana tanah longsor yang menewaskan belasan, puluhan bahkan bukan tidak mungkin ratusan orang yang akan mati karena banyaknya penebangan-penebangan hutan. Maka tekstur tanah menjadi tidak kuat dan terus menerus diguyur hujan sedangkan tidak ada yang menyerap air tersebut.Maka tanah yang ada di Tebing jatuh dan mengakibatkan longsor.

Seharusnya kita sadar akan kejadian-kejadian bencana, itu semua dikarenakan tangan-tangan yang tidak bertanggungjawab dan tangan masyarakat yang tidak memikirkan akan pentingnya hutan.

Padahal bencana-bencana tersebut sangat merugikan bagi masyarakat tetapi mengapa kesadaran ini semakin hari semakin menurun. Ayolah dari sekarang kita bangkit dan sadar untuk menanam pohon dan menghijaukan lingkungan kita lagi.

Dan dalam kehidupan sehari-hari kita pun harus cinta dengan alam, kurangi pemakaian kendaraan atau mesin yang berpolusi dan memanfaatkan limbah atau sampah untuk didaur ulang, selalu mencintai lingkungan, jaga hutan kita agar hewan-hewan yang cantik atau endemik di Indonesia tetap terjaga dan tidak akan punah agar para generasi-generasi tetap bisa menikmati keindahan hutan Indonesia.

Mari Tanam Pohon dan Lestarikan Hutan Kita.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun