Pembukaan rekening di bank digital tidak memerlukan setoran awal dan biaya untuk penerbitan kartu.
Contoh bank yang sudah meluncurkan produk tabungan digital adalah Seabank, Blu BCA, Bank Neo Commerce, dan masih banyak lagi.
Keunggulan Tabungan Digital
Selain cara pembukaan rekeningnya mudah, tabungan digital juga memiliki banyak keunggulan, antara lain:
Praktis
Manfaat tabungan digital yang pertama, yaitu praktis. Praktis dalam hal ini berarti mudah dibawa ke mana saja sebab tabungan digital berada dalam aplikasi di dalam genggaman ponsel. Jadi, nasabah tidak perlu repot-repot membawa buku tabungan di dalam dompet.
Suku bunga tinggi
Perbankan digital juga menawarkan suku bunga tinggi, mulai dari 5,5% sampai 8% per tahun.
Real time
Nasabah bisa melacak proses transaksi, mutasi rekening dan sisa saldo sewaktu-waktu.
Kendali penuh