Mohon tunggu...
ADE SURIYANIE
ADE SURIYANIE Mohon Tunggu... Guru - Guru

Senang belajar tentang kepenulisan

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Mimpi Itu Kini Menjadi Nyata

30 Desember 2022   22:44 Diperbarui: 30 Desember 2022   22:48 210
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Para Narasumber yang andalan pun selalu memberikan materi kepenulisan yang sangat berguna bagi diri ku yang memiliki mimpi sebagai seorang Penulis. Hasil tulisan ku yang dimuat di sebuah akun media sosial berupa Blog Kompasiana.com sebagai latihan untuk mengasah keterampilan dalam kepenulisan. 

Bak seorang yang tercebur ke dalam sebuah kolam, pada akhirnya aku pun mulai bisa berenang dan menikmati perjalanan untuk mewujudkan mimpi sebagai seorang Penulis. Perlahan setiap hari aku pun mengirim tulisan yang kubuat sebagai tugas dan berusaha untuk bisa menyelesaikan tulisan dengan segala ilmu yang ku terima selama proses belajar di KBMN BM 27. 

Para Narasumber, Tim Solid dan tak ketinggalan Om Jay pun memberikan dukungan pada kami sebagai peserta BM 27 untuk bisa menyelesaikan tugas-tugas sebagai persyaratan kelulusan. Dengan tertatih aku berusaha menulis di sela-sela waktu dan berkejaran dengan tugas-tugas di sekolah. 

Memang benar adanya sebuah ungkapan "Menulis..menulis..menulis.."

Lihatlah keajaiban yang akan didapat dari kegiatan menulis mu. 

Aku pun berusaha menyelesaikan tugas pertama sebagai persyaratan yaitu menuliskan resume pelatihan yang wajib saja hanya 20 resume dari 30 materi pelatihan yang diselenggarakan oleh Tim solid. Sejak bergabung sebagai anggota BM 27, ada kekhawatiran apakah aku ingin mewujudkan mimpi sebagai Penulis? Setiap pilihan pasti ada konsekuensinya, dan jika sudah memiliki tekad yang kuat pasti akan ada jalan keluarnya. 

Tugas pertama sudah bisa terlewati, ternyata masih ada tugas kedua yang juga harus diselesaikan. Tugas untuk menuliskan sebuah karya solo. Wow, apakah untuk tugas yang ini aku bisa menyelesaikannya?

Terbayang tugas sekolah yang seabreg, tugas lain yang menanti, dan mengatur waktu untuk menulis membuat aku kena mental. Plak, tepuk jidat!

Ternyata segala kekhawatiran ku itu tidak seburuk apa yang dibayangkan. Tulisan -tulisan yang aku kirim di kompasiana.com sebisanya kutulis di sela-sela waktu tersisa akhirnya menjadi sebuah buku karya solo pertama. Mimpi sebagai Penulis kini menjadi nyata. 

Panitia KBMN sangat membantu mewujudkan mimpi ku, Bunda Mutmainah sebagai editor buku karya solo ku sangat memberikan dukungan hingga aku bisa mewujudkan mimpi memiliki buku karya solo. Bunda Kanjeng sebagai Penerbit juga memberikan fasilitas yang prima hingga pada akhirnya mimpi itu kini menjadi nyata. 

Om Jay sebagai founder KBMN juga memberikan dukungannya dengan memberikan kata pengantar dari karya solo ku. Pak Brian sebagai Tim Solid yang mendokumentasikan hasil tulisan para peserta juga sangat membantu hingga terbitnya buku karya solo perdana ku. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun