Selanjutnya, Sabtu (12/8) sore hari, pada pertandingan hari keempat selanjutnya yaitu diadakan antara tim PSBK Fc berhadapan dengan tim Tunas Muda Fc di Stadiun Tengku Nan Hilang. Panitia dengan mahasiswa KKN UNAND dengan Pemuda Nagata sudah standby dengan tugasnya masing-masing serta tempat karcis yang sudah dibagikan orangnya masing-masing sudah ditempat. Pemain dari kedua tim sudah standby dilapangan serta pelatih dan pemain pengganti sudah ditempat. Supporter dari kedua tim sudah tiba untuk mendukung tim mereka masing-masing dengan meriah. Ketika wasit telah meniupkan peluit pertama pada pertandingan tersebut. Pemain mulai merebut bola tersebut. Pertandingan berlangsung sengit antar kedua tim hingga pada pertandingan kali ini dimenangkan oleh Tim PSBK Fc dengan skor 2-0.
Selanjutnya, Senin (14/8) sore hari, pada pertandingan hari kelima selanjutnya yaitu semifinal Open Tournament Nagata Cup. Diadakan antara tim Do’I Fc berhadapan dengan tim PSBK Fc di Stadiun Tengku Nan Hilang. "Dengan diadakannya kegiatan ini bertujuan agar generasi muda di Nagari Talang Anau terhindar dari pergaulan bebas dikalangan remaja. Selain itu, kita juga dapat mencari bibit-bibit pemain yang terbaik untuk disalurkan bakat nantinya," kata Nusda, S.Pd. Senin (14/8/2023) sore. Pemain dari kedua tim sudah standby dilapangan serta pelatih dan pemain pengganti sudah ditempat. Supporter dari kedua tim sudah tiba untuk mendukung tim mereka masing-masing. Pertandingan tersebut berakhir dengan kemenangan Do’I Fc yaitu skor akhir 4-3.
Selanjutnya, Selasa (15/8) sore hari, pada pertandingan hari keenam selanjutnya yaitu semifinal yang kedua Open Tournament Nagata Cup. Pada semifinal terakhir diadakan antara tim Rajawali Fc berhadapan dengan tuan rumah yaitu tim Nagata Fc 2 di Stadiun Tengku Nan Hilang. Pada pertandingan kali ini adalah pertandingan yang cukup mengesankan karena tuan rumah akan berhadapan dengan tim yang cukup tangguh. Pemain dari kedua tim sudah standby dilapangan serta pelatih dan pemain pengganti sudah ditempat. Supporter dari kedua tim sudah tiba untuk mendukung tim mereka masing-masing. Hingga pada akhirnya, pertandingan tersebut berakhir dengan kemenangan Tim tuan rumah Nagata Fc 2 dengan hasil Skor 1-3.
Terakhir, Jumat (18/8) sore hari, pada pertandingan terakhir selanjutnya yaitu final Open Tournament Nagata Cup. Pada final kali ini diadakan antara tim tuan rumah Nagata Fc 2 akan berhadapan dengan tim Doi’I Fc di Stadiun Tengku Nan Hilang. Pada pertandingan kali ini adalah pertandingan terakhir sekaligus berakhirnya Program kerja pekan olahraga. Pemain dari kedua tim sudah standby dilapangan serta pelatih dan pemain pengganti sudah ditempat. Supporter dari kedua tim sudah tiba untuk mendukung tim mereka masing-masing. Masyarakat baik diluar Talang Anau ataupun didalam turut menghadiri Final Open Tournament tersebut dan cukup ramai melihat pertandingan final tersebut. Hingga pada akhirnya, pertandingan tersebut berakhir dengan kemenangan Tim tuan rumah Nagata Fc 2 dengan hasil Skor 2-0.
Selanjutnya dilakukan penyerahan piala sekaligus hadiah untuk juara 1 dari tuan rumah Nagata Fc 2. Kemudian diterima oleh salah satu dari pemain Nagata Fc 2.
Selanjutnya dilakukan penyerahan piala sekaligus hadiah untuk juara 2 dari tim Doi’I  Fc. Kemudian diterima oleh salah satu dari pemain Doi’I Fc.