Silenced (2015) mengenai rahasia misterius di asrama putri yang menceritakan kisah seorang murid pindahan dari tokyo Jepang yang bernama shizuko (Park Bo Young).
***
Pada masa lockdown karantina dari virus korona saya produktif untuk menonton film dan menulis.
kesempatan kali ini saya akan mereview sebuah film dari negeri gingseng yang berjudul the silenced.
Film ini dulu dirilis tahun 2015 tapi aku baru nonton belum lama. Hal yang bikin tertarik sih trailernya yang penuh shot shot dan cinematography yang keren abis.
Silenced(2015) menceritakan kisah seorang murid pindahan dari tokyo Jepang yang bernama shizuko (Park Bo Young) di tengah semester ke Sebuah sekolah asrama wanita yang tersembunyi di tengah hutan.
Di sekolah ini, semua murid bersaing untuk dapat dikirim ke Tokyo, Jepang. Jadi settingnya banyak orang korea yang belajar dengan bahasa jepang.
Pada awal cerita, shizuko harus adaptasi aturan asrama yang terasa sedikit aneh. Sikap shizuko yang agak tertutup dan pendiam membuatnya terasa sulit untuk dimengerti dan  didekati.
Shizuko ini lemah dan sepertinya memiliki penyakit parah, batuk batuk berdarah. Dia sempat di bully saat pertama kali datang oleh teman temannya karena sikapnya yang pendiam.
Sekolah ini sepertinya penuh dengan orang-orang sakit. Di sekolah ini murid diwajibkan untuk meminum obat.
Shizuko perlahan mengetahui dulu ada sebuah  wanita bernama shizuko juga di sekolah itu, yang sepertinya kisahnya menjadi tabu. Semua murid muridnya aneh dan sikapnya awkward, kelihatan tidak normal.