Mohon tunggu...
Achmad Hamdan
Achmad Hamdan Mohon Tunggu... Dosen - Dosen Universitas Negeri Malang

Musik/Bulutangkis/Teknologi/Pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pengenalan dan Pelatihan Robotika di SD Negeri Tlagah Sampang: Mengembangkan Minat dan Bakat Teknologi Siswa Sejak Dini

9 November 2024   10:45 Diperbarui: 9 November 2024   11:23 111
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pelatihan dan Pendampingan Robotika

Sampang, 14 September 2024 – SD Negeri Tlagah 1-2 di Desa Tlagah Kecamatan Banyuates Kabupaten Sampang menjadi lokasi kegiatan pengabdian Dosen Universitas Negeri Malang yang bertopik “Pengenalan dan Pelatihan Robotika” yang diselenggarakan pada hari Sabtu, 14 September 2024. Acara ini dihadiri oleh 30 siswa dan siswi dari sekolah tersebut yang tampak antusias mengikuti pelatihan bertema teknologi dan robotika dasar. Kegiatan ini diinisiasi oleh Bapak Achmad Hamdan, S.Pd., M.Pd., selaku ketua pelaksana pengabdian dan beberapa mahasiswa dari Program Studi D4 Teknologi Rekayasa Sistem Elektronika, Fakultas Vokasi, Universitas Negeri Malang sebagai pendamping kegiatan.

Acara dimulai dengan sambutan hangat dari Kepala Sekolah SD Negeri Tlagah, Bapak Supendi, yang mengungkapkan apresiasi terhadap inisiatif pengenalan teknologi kepada anak-anak sejak usia dini. “Semoga kegiatan ini bisa membuka wawasan siswa tentang teknologi masa kini dan membantu mereka dalam mengembangkan minat dan bakat yang bermanfaat di masa depan,” ujarnya.

Pemberian materi oleh ketua Pelaksana Pengabdian
Pemberian materi oleh ketua Pelaksana Pengabdian

Pada pelatihan kali ini, para siswa diperkenalkan dengan robot yang memiliki 2 fitur, yaitu sebagai Robot Line Tracer dan Robot Ultrasonik. Robot ini dirancang sederhana namun canggih dengan tujuan untuk mengajarkan prinsip dasar navigasi otomatis. Melalui sensor sensor optik untuk mendeteksi garis di permukaan, robot line tracer dapat mengikuti jalur garis yang ditetapkan, sementara sensor ultrasonik membuat robot mampu mendeteksi dan menghindari rintangan. Siswa dilibatkan secara aktif dalam memahami cara kerja robot dan mencoba mengoperasikan mereka, memberikan pengalaman pembelajaran langsung yang menarik.

Pelatihan dan Pendampingan kepada Siswa
Pelatihan dan Pendampingan kepada Siswa

Pendampingan Kegiatan Praktik kepada Siswa
Pendampingan Kegiatan Praktik kepada Siswa

Pelatihan ini juga bertujuan untuk memperkenalkan anak-anak pada dunia sains, teknologi, teknik, dan matematika (STEM), serta membantu mereka mengembangkan keterampilan berpikir logis dan pemecahan masalah sejak dini. Para siswa belajar bagaimana bekerja sama dalam tim, mencari solusi untuk tantangan yang diberikan, dan berpikir kreatif untuk membangun serta mengoperasikan robot.

Penjelasan Konsep Robotika kepada Siswa
Penjelasan Konsep Robotika kepada Siswa

Selain itu, kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan daya saing siswa di era digital. Dengan pemahaman dasar tentang teknologi robotika, siswa menjadi lebih siap menghadapi tantangan masa depan di dunia kerja yang semakin otomatis dan terhubung. Bapak Achmad Hamdan berharap pelatihan ini akan menginspirasi minat baru bagi siswa dalam bidang teknologi dan rekayasa, serta memberikan mereka wawasan berharga mengenai peluang karir di bidang ini.

Kegiatan ini berhasil menginspirasi para siswa dan diharapkan dapat menjadi pijakan awal dalam pengembangan program-program serupa di masa depan. Dengan adanya program seperti ini, generasi muda di daerah pedesaan diharapkan semakin melek teknologi, terampil, dan mampu bersaing di tingkat yang lebih tinggi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun