Mohon tunggu...
Jong Celebes
Jong Celebes Mohon Tunggu... Administrasi - pengajar

"Tidak ada kedamaian tanpa Keadilan"

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Review Film The Bleeder

13 Juli 2017   13:56 Diperbarui: 19 Juli 2017   15:36 407
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kompasianer Komik Kompasiana pose bareng

Malam Rabu kemarin, Komik Kompasiana mengajak beberapa kompasianer menonton film biopic Barat berjudul The Bleederdi Cinemaxx Plaza Semanggi. Film karya Philippe Falardeau bukan film sembarangan karena telah berhasil memenangkan dua penghargaan yakni Toronto International Film Festival dan Venice Film Festival 2016.  Film ini dilandasi dari kisah nyata seorang petinju Kelas Berat kelahiran New Jersey Amerika Serikat, Chuck Wepner yang pernah menahan petinju Legendaris Muhammad Ali sampai 15 Ronde sekaligus kisahnya telah menginsipirasi pembuatan film Rocky karya Sylvester Stallone.

Saya berani mengatakan film ini berkualitas dengan berbagai alasan, pertama, premis ceritanya menarik dengan mengangkat kisah nyata sosok legenda seorang petinju kelas berat. Kedua, alur ceritanya mengalir membuat saya menikmati jalan ceritanya. ketiga, kisahnya menyuguhkan 'konflik' emosi yang ditampilkan apa adanya sebagai permasalahan manusia biasa yang kadang 'bangkrut', nakal dan ingin populer dan terrakhir, mengambil setting waktu masa lampau yang menyinggung sekelumit tokoh besar, seperti Muhammad Ali dan Sylvester Stallone, ini beberapa poin yang membuat film ini menarik di mata saya. Kekurangan film ini Cuma satu, gak dibintangi aktor papan atas Hollywood,hehehe..hanya aktor kelas "dua" (istilah saya aja) seperti, Liev Schreiber (Film Ray Donovan), Ron Perlman (Hellboy) dan Naomi Watts (King Kong).

Film Drama ini berkisah tentang sisi lain kehidupan Chuck Wepner (Liev Schreiber) seorang petinju kelas berat Amerika Serikat, bukan siapa-siapa yang berasal dari Distrik New Jersey, Bayonne. Ia menjadi apa-apa tatkala mencatatkan rekor spektakulernya menahan Muhammad Ali hingga 15 ronde walaupun saat itu kalah TKO namun sejak itu namanya mulai melambung dan dielu-elukan di Kampungnya, Hodson Bayonne New Jersey.

Chuck memiliki kisah keluarga yang penuh drama sedikit emosional dan complicated atawa rumit. Dia seperti orang-orang kebanyakan yang memiliki permasalahan hidup apa adanya potret lain kehidupan manusia yang kadang membuat kening saya berkerut, kadang tersenyum. Sisi menarik lainnya adalah cerita persinggungan dengan tokoh-tokoh besar pada jamannya, seperti Petinju Legendaris Muhammad Ali dan Sylvester Stalllone. Tertarik menonton film ini? Datang aja ke Cinemaxx terdekat.

Kompasianer Komik Kompasiana pose bareng
Kompasianer Komik Kompasiana pose bareng
Keterangan Foto : Kompasianer Komik Kompasiana pose bareng sebelum nobar

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun