Keistimewaan dari pantai Jalangkung yaitu sebelum sampai di pantai, dalam proses perjalanannya mata kita akan disuguhi perbukitan yang terlihat hijau dan mempesona dari sisi kanan dan diri. Selain perbukitan kita juga akan melihat deburan ombak yang terlihat berjalan lembut dari kejauhan. Dan setelah sampai di lokasi, mata kita langsung disambut jejeran batu karang yang terguyur ombak.
Harga tiket Jelangkung sama seperti pantai-pantai lain yang ada di Jawa Timur, yaitu 10.000 rupiah. Sedangkan biaya parkir 5000 rupiah.
Pantai Goa Cina
Pantai Goa Cina tidak kalah mempesona dari pantai yang ada di Malang. Lokasi pantai Goa Cina ada di kecamatan Sumber Mancing Wetan desa Sitiarjo, Malang Jawa timur. Nama Goa Cina tercetus dikarenakan pada pintu masuk pantai terdapat Goa yang digunakan oleh pemuda Tionghoa untuk bersemedi. Konon pemuda yang bernama Hing Hook tersebut melakukan semedi hingga tutup usianya.
Selain sejarah dari cerita rakyat tersebut, kejernihan air yang berwarna biru serta pemandangan-pemanangan sekitar pantai membuat para wisatawan terpikat untuk mengunjunginya. Apalagi biaya masuk ke pantai Goa Cina sangat ramah di dompet. Hanya 5000 rupiah.
Tujuh pantai alami Jawa Timur yang disebutkan di atas merupakan sebagian kecil dari jumlah pantai yang ada di Jawa Timur. Pantai-pantai tersebut bisa dijadikan sebagai referensi untuk kencan dengan gebetan atau mengajak keluarga liburan.
By :Abil UNISNU JEPARA
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H