Sebuah panggung demokrasi yang penuh tantangan dan harapan telah tiba dengan hadirnya debat Capres 2023. Melalui perdebatan ini, kita semua memiliki kesempatan untuk menggali lebih dalam visi, misi, dan komitmen calon presiden terbaik untuk masa depan bangsa ini. Dalam sorotan tajam lampu panggung, debat Capres 2023 menjadi arena tempur ide dan gagasan, di mana calon-calon presiden bersaing untuk merayu hati masyarakat dengan rencana-rencana mereka yang akan membentuk masa depan Indonesia.
Debat Capres 2023 bukan sekadar pertarungan retorika, melainkan momen krusial yang memungkinkan kita untuk menggali inti kepemimpinan calon presiden, mengukur keberanian mereka dalam menjawab tantangan zaman, dan mengidentifikasi siapa yang layak memimpin bangsa ini ke arah yang lebih baik.
Perdebatan ini adalah panggung di mana impian dan janji-janji calon presiden ditempa menjadi kebijakan konkret yang mampu merangkul seluruh lapisan masyarakat. Debat Capres 2023 adalah cermin bagi kita semua untuk memilih pemimpin yang memiliki visi jelas dan kesungguhan untuk mewujudkannya.
Dengan hati yang penuh harap, kita menyaksikan panggung debat Capres 2023 sebagai wadah demokrasi yang menguji kualitas dan integritas calon presiden. Inilah saatnya kita, sebagai pemilih cerdas, menilai dan memilih pemimpin yang mampu membawa perubahan positif bagi negeri tercinta.
Debat Capres 2023 akan menjadi panggung bagi tiga tokoh besar yang memiliki impian dan visi berbeda untuk Indonesia. Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo akan bersaing memberikan ide dan konsep untuk membawa bangsa ini ke arah yang lebih baik. Debat pertama mengangkat tema pemerintahan, hukum, hak asasi manusia (HAM), pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan pelayanan publik, penanganan disinformasi, dan kerukunan warga.
Latar Belakang Para Calon Presiden
1. Latar belakang Anies Baswedan mencakup pengalaman yang luas di bidang akademisi dan internasional, serta pengalaman dalam kepemimpinan pemerintahan daerah. Namun, seperti halnya dalam konteks politik, pandangan dan penilaian terhadap kinerjanya sebagai Gubernur DKI Jakarta bisa berbeda di kalangan masyarakat.
2. Latar belakang Prabowo Subianto mencakup karir militer yang panjang dan pengalaman dalam dunia politik. Namun, ia juga terlibat dalam kontroversi, dan pandangan masyarakat terhadapnya dapat bervariasi.Â
3. Latar belakang Ganjar Pranowo dikenal sebagai politikus yang mendapat dukungan luas dan memiliki kinerja yang diapresiasi oleh sebagian besar masyarakat. Latar belakang pendidikan hukumnya memberikan landasan yang kuat dalam menjalankan tugasnya sebagai pemimpin dan legislator. Â
Visi dan Misi Calon Presiden
1. Anies Baswedan
- Negara hukum: Anies menekankan bahwa Indonesia adalah negara hukum, bukan negara kekuasaan. Hal ini menunjukkan bahwa hukum harus menjadi pondasi utama dalam mengatur peristiwa di negara ini, dan pemerintah harus diatur oleh hukum, bukan oleh kekuasaan
- Kembalikan kepastian kepada semua: Anies menyatakan bahwa perubahan kita dorong untuk mengembalikan kepastian kepada semua masyarakat di Indonesia
- Aturan hukum sesuai dengan keinginan kekuasaan: Anies menyampaikan bahwa banyak aturan ditekuk sesuai dengan kepentingan pemegang kekuasaan, dan negara harus diatur oleh hukum, bukan oleh kekuasaan
- Pemenuhan rasa keadilan: Anies menjanjikan menempatkan hukum untuk memastikan rasa keadilan dan memberikan kepastian kepada masyarakat Indonesia
- Kasus tewas Harun Al Rasyid: Anies mengingatkan bahwa peristiwa tewas Harun Al Rasyid, anak pendukung Pak Prabowo di Pilpres 2019 yang menuntut keadilan, belum dapat diperjesui oleh pemerintah
- Korban kekuasan Ibu Mega dan Remaja Pendukung Prabowo: Anies menyebut dua sosok yang telah meninggal dunia karena korban kekuasan, Ibu Mega Suryani Dewi dan anak pendukung Prabowo Subianto
2. Prabowo Subianto
- Visi dan misi Prabowo Subianto di debat capres 2023 berfokus pada prinsip bahwa republik harus didasarkan pada hukum dan kedaulatan rakyat
- Prabowo menegaskan komitmennya untuk mempertahankan hukum, demokrasi, dan hak asasi manusia, serta memperbaiki hal-hal yang perlu diperbaiki sebagai presiden
- Selain itu, Prabowo juga menyoroti pentingnya persatuan, kedewasaan, dan kepemimpinan yang adil dalam menangani keragaman etnis dan agama di Indonesia
3. Ganjar Pranowo
- Kesetaraan akses: Ganjar menekankan pentingnya mendorong kesetaraan akses bagi seluruh masyarakat akses kesehatan, dan kesempatan mendapatkan pekerjaan
- Pemberantasan korupsi: Ganjar berjanji untuk memberantas korupsi tanpa kata-kata dalam debat pertama Pilpres 2024
- Peningkatan layanan publik: Ganjar menekankan pentingnya peningkatan layanan publik
- Kerukunan warga: Ganjar menyoroti tantangan yang dihadapi masyarakat di berbagai daerah dan berkomitmen untuk memperkuat kerukunan warga
- Kesamaan akses: Ganjar menekankan pentingnya internet gratis untuk para siswa yang sedang bersekolah agar mereka punya kesamaan dengan kita semua
Jika di lihat dari visi dan misi mereka sama sama mempunyai fokus pada bidang masing masing tetapi menurut saya ada salah satu calon yang memiliki visi dan misi yang monoton atau 'terlalu biasa' yang memang seharusnya di miliki oleh semua calon presiden.
Riview Moment
- Tanya Jawab
Anies, dia menjawab dengan gaya bahasa yang tertata baik dan rapi dengan nada bicara yang lemah lembut tanpa ada penekanan. Public Speaking yang dia miliki patut di acungi jempol. Melihat dari latar belakang pendidikan Anies dia sangat cerdas dan menguasai kata kata yang telah di konsep. Menurut apa yang telah saya lihat juga anies ini fokus unjuk diri dalam setiap kata kata yang dia lontarkan
menurut pendapat saya anies adalah sosok yang cocok untuk di jadikan juru bicara.
Prabowo, dia menjawab dengan langsung to the point tanpa ada ana inu di sertai dengan nada bicara yang tegas. Tetapi ada beberapa moment dimana dia tidak stabil pembawaannya entah itu dari komunikasi non verbal nya atau gaya bahasa yang terkesan seperti terbawa emosi. Beliau mungkin tidak pandai merangkai kata seindah dan serapi pa anies dan selugas pak ganjar, akan tetapi menurut pandangan saya terlihat jelas bagaimana beliau akan mengambil langkah kedepannya sebagai seorang pemimpin. Melihat dari latar belakang Prabowo adalah seorang militer yang tegas sehingga dia sering mis dalam menyusun kata kata.
Menurut apa yang telah saya lihat juga Prabowo ini fokus membahas dedikasi dalam setiap kata kata yang dia lontarkan
Ganjar, dia menjawab dengan lugas. tetapi, Â terlalu banyak bertele tele dan selalu di sertai dengan contoh kasus yang membuat obrolan terlalu melebar sehingga tidak menjawab apa yang di tanyakan.
menurut apa yang telah saya lihat juga Ganjar ini fokus story telling dalam setiap kata kata yang dia lontarkan
Masing masing dari calon presiden ini ada kekurangan dan kelebihan yang mereka miliki. Siapapun pemimpin indonesia kedepannya besar harapan rakyat indonesia agar pemimpinnya berlaku adil jujur dan amanat demi kemajuan bangsa indonesia
- Outfit
ada beberapa yang perlu di perhatikan soal estetika panggung salah satunya menyoroti soal outfit yang digunakan oleh para calon presiden pada acara debat 2023.Â
Anies, terlihat lebih berwibawa secara pakaian karna beliau menggunakan jas dasi di sertai dengan kopiah di kepalanya.
Prabowo, kalau kita perhatikan prabowo hanya memakai kameja polos warna biru muda dengan celana berwarna hitam. Dinilai rapi dan sopan tetapi seperti kurang afdol terlihatnya
Ganjar, Sama hal nya dengan Prabowo, Ganjar juga hanya menggunakan Kameja berwarna putih disertai dengan celana warna hitam yang terkesan rapi dan formal tetapi seperti ada hal yang kurang dalam outfitnya.
Seorang presiden selalu di nilai dari segala aspek termasuk dalam pakaiannya dan pakaian yang necis pada saat debat hanya terlihat pada anis. dan pada saat itu dan juga dapat respon positif dari jas yang di gunakan anis pada saat acara debat tersebut
Pada debat pertama presiden 2023, penonton kompas di sebutkan bahwa anis paling unggul secara overall dan angka nya jauh di antara 2 paslon tersebut
 anis 37 persen ganjar 22 persen dan prabowo 21 persen
Masing masing dari calon presiden ini ada kekurangan dan kelebihan yang mereka miliki. Siapapun pemimpin indonesia kedepannya besar harapan rakyat indonesia agar pemimpinnya berlaku adil jujur dan amanat demi kemajuan bangsa indonesia
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H