Mohon tunggu...
Abella Citra A
Abella Citra A Mohon Tunggu... Penulis - Menulis ibarat napas bagiku

Pelajar yang haus ilmu

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Liburan? 8 Kegiatan Positif Ini Bisa Dilakukan

29 Desember 2019   05:04 Diperbarui: 29 Desember 2019   05:34 108
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokpri foto juara 2 piala Bupati Ngawi 3 di GOR Bung Hatta

Liburan sekolah dalam rangka tengah semester, natal, dan Tahun Baru sudah tiba. Masih bingung mau melakukan kegiatan apa saja? 

Berikut 8 kegiatan positif untuk mengisi waktu libur agar tidak sia-sia.

1. Mengganti dekorasi kamar atau rumah

Dokpri membersihkan dan menata ruangan
Dokpri membersihkan dan menata ruangan
Mendekorasi kamar atau ruangan bisa dilakukan untuk mendapatkan suasana baru. Jenuh dan bosan pastinya yang itu-itu saja bukan? 

Letak dan perabot pun bisa ditata sedemikian rupa untuk mendapatkan nuansa baru. 

2. Berkebun

Dokpri taman bunga
Dokpri taman bunga
Punya taman yang kecil atau kebun yang lumayan luas? Bisa dimanfaatkan lho! Waktu libur kalian bisa dimanfaatkan dengan menata atau membersihkan taman atau kebun.

Bisa juga lho ditanami dengan sayur-sayuran ataupun buah-buahan yang pastinya memiliki nilai plus. Disamping taman akan bersih dan cantik kalian bisa makan buah atau memetik sayurnya untuk diolah. Bagaimana? Serukan?

3. Karantina

Dokpri Karantina Karate Mutiara Karate Club Ngawi
Dokpri Karantina Karate Mutiara Karate Club Ngawi
Karantina pun bisa menjadi pilihan, selagi muda kawan-kawan kita senang-senang, kita belajar dengan keras. Masih ingat kata Bu guru, "Sukses itu milik kita yang tak mudah mengeluh, suka bekerja keras, dan belajar ikhlas."

Nah, dari situlah apa salahnya selalu giat berlatih karena sukses itu perlu proses. Pastinya kerja keras tak akan menghianati hasil. 

4. Pendakian

Dokpri Puncak Argo Dumilah Gunung Lawu
Dokpri Puncak Argo Dumilah Gunung Lawu
Libur panjang? Pendakian pun bisa menjadi pilihan. Untuk lebih mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa. Mengagumi segala ciptaan-Nya.

Kalian akan merasa sangat kecil, jika sudah berada di salah satu puncak gunung tersebut. Ayo! Apalagi? Go salah satu puncak bersama tim kalian. Akan tetapi, ingat safety harus diperhatikan.

5. Berkunjung ke tempat bersejarah

Dokpri Benteng Pendem Ngawi
Dokpri Benteng Pendem Ngawi
Berkunjung ke tempat bersejarah selain mengisi liburan juga menambah ilmu dan wawasan tentunya. 

Tak perlu jauh-jauh, di lingkungan sekitar kota kita di samping irit transportasi juga lebih tahu mendalam tentang  tempat bersejarah tersebut. 

6. Mengunjungi perpustakaan dan menulis

Dokpri menulis di platform pun okey
Dokpri menulis di platform pun okey

Menulis pun bisa menjadi pilihan kalian lo. Setelah mengunjungi perpustakaan atau taman baca pastinya ilmu kalian bertambah. Percuma 'kan kalau tak dituangkan? 

Dari hasil kunjungan kalian bisa juga dituangkan dalam bentuk tulisan, kemudian mengirimkan ke platform tertentu. Pastikan dapat koin. Mantap bukan? Iya dunk. Anak Indonesia harus keren.

7. Mengaji

Dokumen MasNukho mengikuti pengajian
Dokumen MasNukho mengikuti pengajian

Dokpri mengisi pengajian
Dokpri mengisi pengajian
Belajar mengaji dan mengikuti pengajian Akbar pun bisa dilakukan untuk mengisi liburan kalian. Guna menambah wawasan dan memperdalam ilmu agama tentunya. 

Jangan malu jika dikatakan pemuda tak gaul dan sebagainya.  Kalian adalah pemuda Indonesia yang hebat. Di saat teman-teman bermain kalian mengikuti kegiatan positif. 

8. Ikut event

Dokpri ikut antrian dalam kompetisi karate
Dokpri ikut antrian dalam kompetisi karate
Mengikuti kompetisi saat liburan, pastinya juga sangat membantu dalam menaikan prestasi di bidang non formal. Apa saja kompetisinya, tidak harus yang bersifat olah raga ya! Bisa mewarnai, menari, melukis, dan lain sebagainya.

Masih banyak kegiatan positif yang bisa kalian lakukan, selain kegiatan di atas. Terpenting adalah lakukan dengan sepenuh hati, jangan setengah-setengah. Semua yang dilakukan dengan niat dan kesungguhan pastilah hasilnya akan memuaskan.

Selamat menikmati liburan semoga besuk kembali dengan semangat baru dan hari yang baru, lebih semangat lagi tentunya. Menyongsong dan mempersiapkan diri menjadi generasi muda Indonesia yang handal.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun