Pemkot Surabaya berencana menambah 10 unit Suroboyo Bus tahun depan. Dengan penambahan ini, daya angkut Suroboyo Bus akan meningkat dua kali lipat lebih. Kehadiran Suroboyo Bus diharapkan dapat membuat masyarakat beralih ke transportasi umum yang pada akhirnya mengurangi kemacetan di kota Surabaya. Selain itu, dengan pembayaran tiket bus dengan sampah plastik, masyarakat diajak untuk lebih peduli menjaga kelestarian lingkungan. Suroboyo Bus juga ditujukan sebagai feeder dari proyek trem Surabaya dan sebagai alternatif pilihan trasnportasi masyarakat, bukan untuk mematikan angkutan umum yang lainnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H