Mohon tunggu...
Abdurrahman Hafis
Abdurrahman Hafis Mohon Tunggu... Mahasiswa - MAHASISWA 23107030037 ILMU KOMUNIKASI UIN SUNAN KALIJAGA

Abdurrahman Hafis merupakan Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga. Memiliki NIM : 23107030037. Akun ini akan membahas informasi terbaru tentang dunia Entertain. So selamat menikmati informasi yang akan hadir.

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Jika 10 Juta Penonton, "Agak Laen" akan Bernazar Bagun Pasar Malam Rawa Senggol!

10 Maret 2024   16:17 Diperbarui: 10 Maret 2024   18:27 355
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

"Kau yang digantung tapi gel, pocong yang digantung itu" Tambah Bene Dion.

"Boleh, Boleh aku mau yok, digantung kan" Jawab Indra Jegel kepada Bene Dion.

"Gel kau jadi pocong digantung gak usah pakai celana, biar gampang orang niupnya" Tambah Ernest Prakasa sambil mengingat scene film Agak Laen.

Ternyata tantangan ini diterima oleh Ernest dan Agak Laen. Bene Dion dan teman-teman mengusulkan jika Ernest Prakasa, Dipa Andhika, dan Muhadkly Acho sebagai produser dan sutradara ikut serta dalam tantangan ini. Mereka diminta bermain lempar kuyup agar tantangan ini menjadi seru. Hal ini dikarenakan Agak Laen sudah menepati janjinya menjadi manusia silver, sehingga Agak Laen ingin produser dan sutradara ikut dalam tantangan ini.

"Kita bikin rumah hantu, kau di wahana lempar kuyup kan, gak usah kita tanya tapi di permainan lempar kuyup kalian bertiga, koh Ernest, pak Dipa, dan bang Acho" Ucap Bene Dion memberikan usul.

"Ini demokrasi ya koh, kita voting aja, siapa yang setuju usul Bene angkat tangan" Ucap Indra Jegel sambil mengangkat tangan dan diikuti Bene dan Oki.

Cuplikan Youtube Secuil Kisah
Cuplikan Youtube Secuil Kisah

"Gue juga setuju hahaha, daripada gua doang Acho sama Dipa harus senasib sama gua" Jawab Ernest Prakasa setuju dengan usulan Bene.

Hal ini ditambah oleh Indra Jegel, jadi ketika wahana lempar kuyup, dalam air tersebut diisi belut listrik dan ikan piranha. Tentu hal ini mengundang tawa bagi Ernest Prakasa. Ernest juga menambahkan ditambah dengan kepiting serta buaya kecil. Namun, hal ini hanya sebagai bercandaan saja untuk menghibur penonton live instagram Agak Laen.

Hingga pada akhirnya, Ernest dan Agak Laen menemukan titik temu dari nazar mereka. Mereka akan membuat Pasar Malam Rawa Senggol, dimana didalamnya terdapat rumah hantu dan wahana bermain lainnya.

Agak Laen akan menjadi hantu dalam rumah hantu tersebut, Ernest, Dipa, dan Acho akan menjadi korban lempar kuyup dengan menggunakan kostum vampir. Serta siapa saja pasukan bermarga yang bermain wahana kora-kora dengan mimik wajah datar akan mendapat hadiah. Ternyata, seru juga ya nazar Agak Laen jika menembus penonton sampai 10 juta. Ayo pasukan bermarga! Ajak semua teman, sahabat, pacar, dan keluarga untuk nonton film Agak Laen di bioskop terdekat, agar Agak Laen melunasi atau menepati janji membangun Pasar Malam Rawa Senggol. Disana kita akan seru-seruan dengan seluruh tim produksi dan grup Agak Laen. Mauliate Pasukan Bermarga!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun