Mohon tunggu...
Abdul Gafur
Abdul Gafur Mohon Tunggu... -

Blogger

Selanjutnya

Tutup

Edukasi

Tips Cepat Hamil untuk Anda yang Ingin Cepat Hamil

10 November 2012   19:38 Diperbarui: 24 Juni 2015   21:39 1260
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption id="attachment_208593" align="alignleft" width="464" caption="Tips Cepat Hamil"][/caption] Menjadi seorang ayah dan ibu adalah peran yang sangat dinanti-nantikan bagi setiap pasangan. Anak merupakan anugerah terindah bagi kedua orang tuanya yang kelak akan menjadi kebanggan bagi mereka. Dengan kehadiran seorang anak akan semakin membuat keluarga pasangan suami istri semakin bahagia. Anak juga akan menjadi keturunan bagi sepasang suamii istri. Terlebih bagi pasangan suami istri yang baru menikah, pada umumnya mereka mendambakan untuk mempunyai keturunan dengan segera untuk menambah kebahagiaan yang sedang mereka rasakan. Namun terkadang tidak semua pasangan suami istri bisa dengan mudah mendapatkan keturunan dan terdapat sebagian besar pasangan suami istri dengan mudah mendapatkan keturunan beberapa bulan saja. Kesempatan untuk memperoleh keturunan setiap pasangan berbeda-beda. Cepat atau tidaknya mendapatkan keturunan akan dipengaruhi oleh beberapa faktor. Faktor apa saja yang akan mempengaruhi pasangan suami istri untuk cepat memperoleh keturunan? Faktor kesehatan baik kesehatan fisik maupun psikologi adalah faktor utama dan merupakan faktor yang paling berpengaruh dalam proses kehamilan seseorang. Maka dari itu, bagi anda pasangan suami istri yang sangat mengidamkan seorang anak lahir dari rahim istri anda, sebaiknya anda berdua tetap menjalankan pola hidup sehat. Selain menerapkan pola hidup sehat, anda berdua juga sebaiknya mengikuti tips cara cepat hamil berikut ini.

6 Tips Cepat Hamil Bagi Anda Yang Ingin Cepat Hamil

Berikut ini 6 tips yang mungkin bisa anda lakukan untuk mengoptimalkan peluang kehamilan anda.

Tips #1 Selalu Berdoa pada Tuhan Yang Maha Kuasa

Tips cepat hamil yang pertama adalah selalu berdoa pada Tuhan yang Maha Kuasa. Selain anda dan pasangan anda harus giat berusaha, anda dan pasangan juga wajib berdoa pada Tuhan karena Tuhan adalah penentu segalanya. Iringan doa kepada Tuhan akan memberi kesempatan yang lebar untuk anda dan pasangan anda untuk diberkahi dengan karunia-nya berupa kehamilan. Doa akan menjadi kekuatan bagi anda berdua untuk selalu optimis untuk segera dikaruniai momongan dengan segera.

Tips #2 Memeriksakan Kondis Kesehatan Anda dan Pasangan Anda

Selain doa, anda juga harus giat berusaha agar doa anda segera didengar dan dikabulkan oleh Tuhan. Salah satu bentuk usaha dan Cara Cepat Hamil yang dapat anda dan pasangan anda lakukan agar cepat hamil adalah dengan memeriksakan kesehatan anda dan pasangan anda. Beberapa bagian yang sebaiknya anda periksakan kondisinya adalah bagian kesehatan reproduksi anda dan pasangan anda, tingkat kesuburan pasangan istri anda, dan beberapa bagian tubuh lain yang berhubungan dengan kesuburan dan reproduksi pada tubuh anda dan pasangan anda. Hal ini merupakan salah satu modal dan Tips Cepat Hamil yang sangat penting bagi anda dan pasangan anda untuk segera memperoleh keturunan. Jika ternyata tim medis menemukan masalah kesehatan dengan sistem reproduksi atau kesuburan baik yang dialami oleh anda maupun pasangan anda, sebaiknya anda lakukan perawatan secara medis atau jika tim medis merekomendasikan anda atau pasangan anda untuk mengikuti pengobatan secara medis, anda sebaiknya segera lakukan pengobatan medis demi keinginan anda dan pasangan anda untuk mendapatkan keturunan.

Tips #3 Terapkan pola hidup sehat

Tips cepat hamil berikutnya adalah dengan menerapkan pola hidup sehat baik oleh anda sendiri maupun pasangan anda. Menerapkan pola hidup sehat dianggap hal yang tak kalah pentingnya dengan tips-tips lainnya. Jika anda dan pasangan anda sudah terbiasa dengan pola hidup sehat, kualitas hidup anda akan sangat baik dan peluang untuk cepat hamil akan sangat besar karena tubuh anda terjaga dengan baik. Menerapkan pola hidup yang sehat meliputi beberapa hal sebagai berikut. Tips Cepat Hamil yang pertama adalah dengan cara mengkonsumsi makanan yang sehat. Makanan sehat harus mempunyai nilai gizi yang lengkap dan seimbang. Setiap hari makanan yang anda konsumsi harus memenuhi gizi atau nutrisi lengkap dan jumlahnya harus seimbang. Zat gizi atau nutrisi lengkap yang terkandung dalam makanan antara lain : karbohidrat, protein, lemak baik, serat, mineral seperti zat besi, dan masih banyak lainnya. Kemudian selain mengandung zat gizi yang lengkap dan seimbang, makanan dikatakan sebagai makanan yang sehat jika makanan tersebut tidak mengandung zat pengawet dan pewarna makanan yang berbahaya bagi tubuh anda karena zat-zat pengawet, pewarna, dan zat-zat kimia lainnya sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh anda. Jika kondisi kesehatan tubuh anda tidak optimal, maka peluang untuk bisa hamil sangat kecil. Penerapan pola hidup sehat sebagai Cara Cepat Hamil juga bisa anda lakukan dengan cara berolahraga secara teratur agar sistem metabolisme serta sistem-sistem lainnya dalam tubuh lebih lancar dan tubuh pun akan lebih sehat dan bugar. Dengan kondisi badan yang sehat, bugar, dan fit, produksi sperma dan indung telur pun akan lebih optimal. Dan contoh lain dari penerapan gaya hidup sehat adalah dengan tidak merokok dan meminum minuman beralkohol. Rokok dan minuman beralkohol adalah dua zat yang dapat mengganggu kesehatan reproduksi baik bagi pria dan wanita.

Tips #4 - Mengetahui Masa Subur Sang Istri

Untuk mendeteksi masa subur sebagai langkah pertama Cara Cepat Hamil, anda bisa melakukannya secara manual. Caranya adalah dengan menghitung masa subur yang dapat dimulai dari satu hingga dua minggu setelah menstruasi. Masa subur wanita dapat diidentifikasi dengan adanya kenaikan hormone Luteinizing yang produksinya meningkat sebelum terjadinya ovulasi (proses lepasnya sel telur dari ovarium). Hormon ini akan mempunyai fungsi untuk mendorong se telur keluar dari ovarium wanita untuk menunuju ke saluran tuba falopi. Di dalam saluran tuba Falopi ini dapat terjadi pembuahan yaitu proses bertemunya sel telur wanita dengan sperma pria. Sel telur yang menempel pada saluran tuba falopii hanya akan bertahan selama 3-4 hari. Bahkan menurut ilmu medis, masa hidup sel telur dalam saluran tuba falopii hanya dua hari saja. Jadi masa subur adalah masa di mana sel-sel telur yang sudah menempel di saluran tuba falopii siap untuk dibuahi oleh sperma pria. Jika pembuahan berhasil maka si wanita bisa dikatakan sedang dalam kondisi hamil.

Tips #5 - Masa subur Pria

Tidak hanya wanita saja yang mempunyai masa subur. Agar bisa mengoptimalkan Cara Cepat Hamil, sebaiknya perlu diketahui bahwa pria juga mempunyai masa subur dimana masa subur yang dialami oleh pria sangat berbeda dengan wanita. Masa subur pria tidak bisa ditentukan periodenya seperti wanita. Masa subur pada pria hanya bisa ditentukan dari kuantitas dan kualitas sperma yang dihasilkan oleh pria pada saat sedang berhubungan intim dengan pasangan istrinya. Pria dikatakan sebagai pria subur jika pria tersebut mempunyai kualitas dan kuantitas sperma. Namun untuk terjadi kehamilan, kesuburan kedua pasangan tetap menjadi faktor penentu cepat hamil atau tidaknya pasangan tersebut.

Tips #6 - Gunakan Posisi dan Teknik berhubungan intim yang tepat

Sebagian besar ahli bidang seksologi , posisi pria di atas wanita merupakan posisi berhubungan intim yang tepat dan terbaik untuk mempercepat proses pembuahan dan pilihan efektif dari Tips Cepat Hamil. Posisi dan teknik ini bisa menjadi referensi bagi anda dan pasangan anda agar pasangan wanita anda cepat hamil. Posisi ini akan memberikan peluang yang terbaik bagi anda untuk mengoptimalkan keluarnya sperma anda dalam jumlah yang cukup banyak. Agar semakin efektif, ketika anda dan pasangan wanita anda akan memulai berhubungan intim, sebaiknya panggul istri diganjal bantal agar posisi panggul istri anda lebih tinggi daripada tubuhnya. Posisi yang demikian akan membuat serviks pasangan wanita anda lebih banyak menampung sperma anda. Bagi sang istri usahakan diam sejenak sekitar 10 atau 20 menit setelah anda mengalami ejakulasi agar sperma banyak yang masuk ke bagian servik istri anda. Semakin banyak cairan sperma yang masuk ke dalan serviks wanita maka semakin besar pula peluang kehamilan pada istri anda. Semoga Bermanfaat :)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Edukasi Selengkapnya
Lihat Edukasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun