Mohon tunggu...
Abby Crisma
Abby Crisma Mohon Tunggu... Lainnya - Hamba Allah Biasa | Anak'e Ibu | Citizens

Simply, writing for relaxing.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Terungkap! Maestro Lini Tengah Man City Komentari Sang Manajer dan Rekan Setim

8 Februari 2023   17:58 Diperbarui: 9 Februari 2023   00:32 846
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilkay Gundogan and Kevin De Bruyne (Photo by Valerio Pennicino UEFA/UEFA via Getty Images)

Kevin De Bruyne and Erling Haaland (Photo by Marc Atkins via Getty Images)
Kevin De Bruyne and Erling Haaland (Photo by Marc Atkins via Getty Images)

Publik mungkin menilai Erling Haland bagaikan 'robot' atau 'monster' di depan gawang, dengan rekor gol gila yang diciptakan. Namun, De Bruyne punya pandangan lain. 

Menurutnya, Haaland adalah pemain bola seperti biasa.

Jangan salah paham dulu. Maksudnya, Halaand bukan lah tipe yang meledak-ledak, yang selalu mengomentari rekor secara berlebihan. Dia juga bukan tipe yang menyalahkan keadaan kalau performa tim buruk. 

Dia sama saja seperti pesepakbola lain di City, dengan pembawaan yang luwes. Haaland tidak suka bawa perkara terlalu serius. Terasa santai berbicara dengannya di luar sepak bola. 

Namun menurut De Bruyne, akan berbeda kalau berbicara atau melakukan berbagai hal tentang sepak bola dengannya.

Antusiasmenya seketika meningkat. Dia mendadak menunjukkan kepribadian sebagai seorang 'atlet profesional'. 

Pada saat-saat seperti inilah, De Bruyne memandangnya berbeda dari kebanyakan pemain.

Meskipun masih muda dan terlihat sedang menikmati hidup, Halaand selalu menanggapi sepak bola dengan serius. Setiap pemain bola dipastikan memiliki 'faktor x' untuk menjadi yang terbaik, begitu juga dengan Haaland.

Namun, beberapa pemain ada yang diberkahi dengan 'faktor x' lebih banyak ketimbang pemain yang lain. Dan menurut De Bruyne, Halaand adalah salah satunya diantara mereka.

Haaland sungguh diuntungkan dengan kelebihan itu. Maka yang perlu dia lakukan adalah terus berkerja keras menjadi versi terbaiknya. Mengerjakan apa yang dia sukai, yakni mencetak gol.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun