Tahun ini adalah tahun ke-2 kita memeringati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan bangsa kita dalam suasana pandemi. Mengingat masa-masa sebelum pandemi, aktivitas yang dilaksanakan dalam memeriahkan HUT RI sangatlah beragam. Aktivitas tersebut dilaksanakan mulai dari tingkat RT bahkan secara nasional. Mengadakan berbagai acara lomba merupakan aktivitas yang palin sering dilaksanakan dalam memeriahkan HUT RI.Â
Menyadari bahwa masa pandemi membuat kita mengalami keterbatasan dalam beraktivitas termasuk mengadakan lomba tujuh belasan berikut ini alternatif lomba yang dapat dilaksanakan secara virtual.
Membuat puisi perjuangan bersambung
Biasanya yang bersambung adalah cerita. Tetapi kali ini kita dapat membuat puisi bersambung. Lomba ini dapat dilakukan mulai dari anak-anak sampai orang dewasa.Â
Media yang dapat digunakan mulai dari media sosial sampai aplikasi meeting online. Â Lomba ini sangat menarik jika dilaksanakan menggunakan aplikasi meeting online.Â
Setiap partisipan dapat dibagi dalam beberapa kelompok, dalam satu room atau room yang terpisah (breakoutroom). Lomba ini memanfaatkan fitur obrolan pada aplikasi.Â
Setiap peserta hanya dapat menulis satu baris puisi kemudian dilanjutkan peserta yang lain begitu seterusnya sampai waktu yang ditentukan selesai. Pemenang lomba ini adalah kelompok yang puisinya sesuai tema dan yang pasti setiap baris demi baris nyambung. Pada lomba ini akan meriah karena bisa saja ada baris yang tidak nyambung dengan baris sebelumnya.Â
Lomba makan kerupuk virtual
Pada situasi normal, salah satu lomba tujuh belasan yang disukai anak-anak adalah lomba makan kerupuk. Pada masa pandemi lomba ini tetap dapat dilaksanakan secara virtual.Â
Caranya sedikit berbeda, panitia pelaksana atau guru jika lomba diadakan untuk anak sekolah menentukan secara spesifik jenis kerupuk yang digunakan, terutama ukuran diameter.Â
Hal ini sangat penting mengingat diameter kerupuk berpengaruh pada kecepatan menghabiskannya.Â
Termasuk yang perlu ditentukan adalah jarak kerupuk dari mulut peserta. Setelah itu kerupuk digantung pada tempat yang terlihat kamera.Peserta dengan waktu tercepat menghabiskan kerupuk merupakan pemenang lomba ini. Meskipun dilaksanakan secara virtual lomba ini tetap seru.
Mewarnai atau melukis pahlawan pejuang kemerdekaan
Agar memudahkan penilaian, untuk lomba mewarnai pahlawan perjuangan, panitia sudah menentukan dan mengirimkan gambar ke peserta sebelum lomba.Â
Untuk lomba melukis, dapat diberi kebebasan bagi peserta untuk memilih pahlawan pejuang kemerdekaan yang akan dilukis. Lomba ini tetap seru karena tetap menentukan batasan waktu peserta dalam menyelesaikan karyanya.Â
Membuat nasi goreng merah putih
Agar lomba berjalan dengan baik panitia sudah menentukan kriteria lomba kepada peserta. Proses lomba dilaksanakan dengan online dan aktivitas peserta terpantau kamera.Â
Lomba ini terasa unik karena penilaian lebih fokus kepada tampilan nasi goreng dan bukan rasanya. Tetapi juri dapat juga mencicipi nasi goreng peserta dengan cara hasil masakan dikirimkan ke tempat juri. Atau juri yang berkunjung ke rumah-rumah peserta.Â
Kartu untuk pejuang Covid-19
Memberi dukungan bagi pejuang covid-19 dapat dilakukan dengan membuat kartu ucapan. Dengan membuat kartu ucapan terima kasih bagi para pejuang covid-19 merupakan bentuk empati kita bagi mereka. Â
Orang-orang disekitar kita yang merupakan pejuang masa kini terutama melawan covid-19 pastilah banyak.Â
Pastinya para tenaga kesehatan tetapi termasuk juga orang-orang yang berjuang secara tidak langsung berjuang pada masa pandemi, petugas kebersihan termasuk ojek line, kurir dan lain-lain.Â
Membuat kartu ini dapat dilombakan. Hasilnya dapat dikirimkan langsung kepada pejuang covid-19. Melalui lomba ini dapat membantu anak-anak memiliki rasa kepedulian. Selain kartu anak-anak juga dapat memberikan paket makan siang bagi pejuang covid-19. Selain seru, lomba ini penuh makna.Â
Lomba-lomba di atas dapat menambah referensi bagi kita yang akan mengadakan lomba dalam memeriahkan Hari Kemerdekaan tahun ini di komunitas masing-masing. Selamat berlomba. Selamat HUT Republik Indonesia ke-76. Â Indonesia Maju. Indonesia Tumbuh. Merdeka!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H