Hai anak-anakku pelajar SMP, SMA/sederajat, serta seluruh Kompasianer pembelajar pembelajar Bahasa Inggris pemula di manapun Anda berada. Semoga Anda sehat selalu.Â
Mari kita lanjutkan materi sebelumnya tentang Simple Past Tense. Â
Pada bagian sebelumnya, kita baru mempelajari Simple Past Tense dalam bentuk kalimat positive/positif.
Sekarang kita akan mempelajari Simple Past Tense dalam bentuk kalimat negative dan interrogative (pertanyaan).Â
Sebagaimana kita ketahui, kalimat negatif adalah kalimat yang mengandung kata "tidak". Sedangkan kalimat interrogative, adalah kalimat yang digunakan untuk menanyakan sesuatu pada orang lain.Â
Untuk membuat kalimat negatif pada Simple Past Tense, rumusnya adalah sebagai berikut:
(-) Subject + did not + Verb 1 + Object + Adverb.Â
Sedangkan rumus untuk membuat kalimat pertanyaan pada Simple Past Tense adalah:Â
 (?) Did + S + Verb 1 + O + Adverb?
Catatan :Â
1. Dalam konteks ini, "did" berperan sebagai auxiliary verb (kata kerja bantu). Sebagaimana kita ketahui, did adalah verb 2 dari do, yang artinya melakukan atau mengerjakan. Nah, dalam konteks rumus Simple Past Tense pada kalimat negatif dan pertanyaan, did diartikan berbeda.Â