Kompasiana - Berikut hasil drawing babak 32 besar Japan Open 2023 yang merupakan turnament BWF level super 750. Pertandingan yang akan berlangsung di Yoyogi National Stadium First Gymnasium, Tokyo, Jepang. Tim Indonesia sendiri mengirimkan sebanyak 15 wakilnya yang terdiri dari 3 tunggal putra, 1 tunggal putri, 5 ganda putra, 2 ganda putri dan 4 ganda campuran.
Tournament Japan Open 2023 yang yang digelar pada 25 Juli hingga 30 Juli 2023 ini akan memperebutkan total hadiah sebanyak 850.000 dollar Amerika Serikat atau sekira 12,8 Miliar Rupiah.
Diawali dari sektor tunggal putra Indonesia menempatkan tiga wakilnya yakni Anthony Sinisuka Ginting selaku unggulan kedua akan menghadapi wakil Tuan Rumah Jepang Kanta Tsuneyama. Selanjutnya Jonatan Christie unggulan kelima akan berduel dengan wakil Denmark Rasmus Gemke. Terakhir Chico Aura Dwi Wardoyo berada di bagan atas akan berhadapan dengan wakil Prancis Toma Junior Popov.
Di sektor tunggal putri Indonesia hanya memiliki wakil semata wayang yakni Gregoria Mariska Tunjung selaku unggulan ketujuh akan menghadapi wakil Thailand Cochuwong Pornpawee. Kedua pemain pernah bertemu sebanyak lima kali dengan head to head 2-3 di mana pada pertemuan terakhir dimenangkan Cochuwong.
Berikutnya di sektor ganda putra Indonesia memiliki 5 pasang, unggulan pertama Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan berduel dengan wakil China He Ji Ting/Zhou Hao Dong. Pasangan unggulan ketujuh Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan berjumpa dengan pasangan Korea Selatan Kim Gi Jung/Kim Sa Rang. Pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan berjibaku dengan unggulan ketiga asal India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.Â
Selanjutnya pasangan pasangan Muhammad Shohibul Fikri akan berjumpa dengan wakil Malaysia Man Wei Chong/Kai Wun Tee. Terakhir pasangan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan akan menghadapi pasangan China unggulan kedua Liang Wei Keng/Wang Chang.
Kemudian di sektor ganda putri Indonesia diwakili 2 pasang diantaranya Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti selaku unggulan keenam akan menghadapi wakil Jepang Nami Matsuyama/Chiharu Shida. Selanjutnya pasangan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi akan berduel dengan unggulan ketujuh Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong.
Terakhir di sektor ganda campuran Indonesia menempatkan empat wakilnya yakni Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati yang akan menghadapi pasangan Hongkong Tang Chun Man/Tse Ying Suet. Pasangan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja akan berjumpa dengan wakil Jepang Kyohei Yamashita/Naru Shinoya.Â
Selanjutnya pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari akan berhadapan dengan wakil Korea Selatan unggulan keenam Seo Seung Jae/Chae Yu Jung.Â
Terakhir pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti akan bertemu dengan wakil Jepang unggulan ketiga Yuta Watanabe/Arisa Higashino.
Pertandingan babak 32 besar Japan Open 2023 dapat disaksikan distasiun televisi iNews TV melalui tautan RCTI+ dan kanal youtube BWF TV.