Mohon tunggu...
Aam Nurhasanah
Aam Nurhasanah Mohon Tunggu... Guru - Guru Berbagi dan Menginspirasi Negeri

Menjadi penulis adalah impiann.. Saya akan buktikan suatu saat nanti bisa mengukir sejarah lewat tulisan..

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Guru Mulia karena Karya

15 Desember 2020   10:01 Diperbarui: 15 Desember 2020   10:11 89
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik


Memiliki sebuah buku sendiri adalah kepuasan tersendiri. Buku solo ini saya buat dari hasil pelatihan kelas belajar menulis Omjay yang dibentuk sejak bulan Januari 2020.Saya sangat terharu saat teman membeli buku dan meminta tanda tangan juga pesan. Dengan hati yang berbunga saya tuliskan pesan "Jangan nambah istri ya, nambah anak saja."

Sebagai seorang istri, menjadi satu-satunya bidadari adalah suatu kebanggaan tersendiri. Ingin sampai kakek nenek  bersama sampai akhir hayat tentu menjadi impian setiap wanita.

Sayangilah anak dan istrimu, maka Allah akan sayang kepadamu. Jangan sakiti hatinya, jagalah ia segenap jiwa. Jika istrimu salah, maka nasehatilah. Jika istrimu sakit, rawatlah. Begitu pentingnya seorang istri dalam sebuah rumah tangga.

Tak hanya itu, suami juga sangat berperan. Luangkan waktu untuk keluarga. Jangan asyik bekerja sampai lupa ada anak yang harus diperhatikan. Satu hari dalam seminggu, sudah tentu membuat anak dan istrimu bahagia. Tidak perlu mewah, ikut ngadem di alfamart atau indomart, atau sekadar jalan-jalan itu juga sangat bermakna.

Untuk itu, kebahagiaan terbesar dalam hidup adalah jika seseorang menghargai karya kita dan selalu menyemangati kita. Terima kasih untuk teman-teman yang selalu memotivasi diri untuk terus mengupgrade diri untuk naik kelas.

Sebagai penulis pemula, saya akan terus berkarya. Gajah mati meninggalkan gading, harimau mati meninggalkan belang. Guru mulia karena karya.

Salam blogger inspiratif

Aam Nurhasanah, S.Pd.

SMPS MATHLA UL HIDAYAH CIPANAS

#Day14DecAISEIWritingChallange

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun