Sosok Asep Japar yang Akrab disapa Babeh Asjap ini terus melakukan upaya terbaik untuk Kabupaten Sukabumi Provinsi Jawa Barat. Selaku Kepala Dinas PU Kabupaten Sukabumi, Asep Japar selalu menerima dan mendengarkan masukan dari masyarakat sebagai acuan dan pertimbangan, dirinya tidak anti kritik, bersama melangkah membangun Kabupaten Sukabumi lebih baik.
Mengabdi kepada negara dengan mengabdi kepada warga masyarakat, Asep Japar selalu tebar kebaikan dan manfaat.
Gerak cepat dan respon setiap keluhan warga masyarakat selalu dicarikan solusinya yang profesional dengan mengedepankan regulasi dan kepentingan hal layak banyak.
Selain itu, Asep Japar pun melalui Jajarannya dan UPTD PU di wilayah masing-masing terus mengoptimalkan dan memaksimalkan kinerja dalam melayani dan memberikan kepuasan kepada warga masyarakat.
Diketahui di Kampung Sukamaju RT 01/04 Desa Sindangraja, Kecamatan Curugkembar, Kabupaten Sukabumi terjadi longsor beberapa hari yang lalu akibat hujan deras. Pihak UPTD PU Wilayah Sagaranten pun langsung mengevakuasi material longsor yang menutup jalan kabupaten ruas Cimanggu-Cicukang tersebut yang berada di Kampung Sukamaju RT 01/04 Desa Sindangraja, Kecamatan Curugkembar, Kabupaten Sukabumi.
"Longsor dari tebing pada Senin kemarin sekira pukul 15.30 WIB menutup akses jalan penghubung Curugkembar dengan Kecamatan Purabaya," ucap Kepala UPTD PU Wilayah Sagaranten Dedi Junaedi pada Selasa 09 Mei 2023 dikutip dari matasosial.com.
Dedi mengatakan ada dua titik longsor di Kampung Sukamaju, namun yang satu skala kecil dan sudah dibersihkan. "Longsor dari tebing setinggi 15 meter dan lebar sekitar 10 meter. Sementara satu titik lagi kecil longsorannya, dari tebing setinggi 3 meter," katanya.
Kini ruas jalan tersebut sudah bisa dilalui oleh kendaraan baik roda dua atau roda empat.
 "Evakuasi dilakukan secara manual, dibantu masyarakat, juga ada kades dan babinsa. Kondisi saat ini kendaraan sudah bisa lewat," terangnya.
Selain itu, Dinas PU Sukabumi juga sudah memprogramkan dan rutin membangun/memperbaiki ruas-ruas jalan kabupaten, salah satunya yang dikeluhkan oleh warga masyarakat Warga Desa Nangerang, Kecamatan Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi mengeluhkan kondisi jalan ruas Bojongjengkol -- Miramontana, yang mengalami kerusakan. Dimana jalan tersebut menghubungkan Desa Nangerang, Kecamatan Jampangtengah, dengan Desa Neglasari, Kecamatan Purabaya.
Dilansir dari matasosial.com, Menangapi hal tersebut, Kepala Dinas PU Kabupaten Sukabumi Asep Japar mengatakan perbaikan jalan ruas Bojongjengkol -- Miramontana, memang sudah diprogramkan agar tuntas seluruhnya. "Setiap tahun jalan kabupaten itu sudah diperbaiki secara bertahap dan tahun ini sudah diprogramkan," tegasnya.
Dalam hal ini, Asep meminta pengguna jalan untuk ikut menjaga, diantaranya memperhatikan berat muatan yang dibawa truk.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H