Mohon tunggu...
a84n6 Je
a84n6 Je Mohon Tunggu... -

Hmm mau kasih info apa ya .. Nanti nyusul deh :)

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Titi DJ Pernah Mengikuti Ajang "Miss World 1983"

1 April 2010   15:04 Diperbarui: 26 Juni 2015   17:03 4493
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sekedar flashback, sebagian dari Anda mungkin belum tahu bahwa Titi Dwijayati, yang lebih dikenal sebagai Titi DJ dulu pernah bikin heboh mewakili Indonesia dalam ajangMiss World 1983 di London, Inggris. Padahal kala itu dia masih duduk di kelas 2 SMA.

Dulu saya sempat satu sekolah dengan Titi, dia di kelas II IPA-1 dan saya di II IPA-2. Meski saya tidak banyak mengenal sosok Titi, yang saya ingat dia adalah sosok remaja putri yang tergolong cantik dengan rambutnya yang lurus dan panjang hingga punggung, postur tubuhnya bagus, cukup pintar, supel, gesit, dan suaranyapun merdu.

Hal yang menarik dalam penampilannya di sekolah, dia suka memakai sepatu sport (basket) hingga menutupi mata kaki dan dengan kaus kaki yang tingginya hampir selutut. Pada jaman di SMA dulu Titi juga gemar bermain basket, baik pada saat jam istirahat, apalagi saat kegiatan olahraga di sekolah. Jadi dia memang layak menyandang predikat sebagai cewek idola remaja kala itu.

Awal Karir

Sejak masuk SM (Swara Mahardika), Titi mulai menjajal dunia model. Beberapa kali wajahnya muncul di majalah remaja dan mulai dikenal masyarakat. Ibunya juga selalu mencari peluang agar Titi bisa ikut lomba bergengsi.

Tahun 1983 Titi ikut Lomba Bintang Radio & Televisi dan meraih Juara III, juga Juara Berpenampilan Terbaik. Namun bekal itu tak cukup membantu saat Titi ingin tampil di Aneka Ria Safari, ajang paling bergengsi bagi penyanyi saat itu. Titi ditolak karena belum memiliki album.

Kesempatan untuk rekaman datang dari JK Record. Tawaran itu datang berkat usaha Frans Hasibuan, koordinator acara musik Kamera Ria, tempat Titi sering tampil. Sayang Titi tidak mendapat titik temu dengan Judi Kristianto mengenai musik yang bisa dibawakannya. Saat itu, JK Record memang dikenal sebagai perusahaan rekaman yang menelurkan album mendayu, sementara Titi terbiasa mengapresiasi musik Addie MS, Chrisye, atau Guruh Soekarnoputra. Meski tak jadi rekaman, Titi tidak putus semangat untuk mencari kesempatan show dan tampil di televisi. Titi pun melirik dunia film dan mulai main dalam film-film komedi yang waktu itu memang sedang marak-maraknya. Film pertamanya, bertajuk Gepeng Bayar Kontan (1983).

Mengikuti Pemilihan Miss Worl 1983

Setelah ikut bermain di Film Gepeng Bayar Kontan, Titi mendapat tawaran dari Ibu Andi Nurhayati, salah satu produser film, untuk mengikuti Miss World. Tentu saja kesempatan itu tak disia-siakan walau Titi belum sekali pun mengikuti kontes kecantikan di tanah air.

Sayang sepulangnya dari ajang tersebut (yang diselenggarakan di London, Inggris), Titi harus menghadapi kenyataan pahit dan mendapat banyak hujatan dari berbagai pihak. Imbasnya, pihak sekolahpun mendapat teguran keras dari Departemen Pendidikan Dan Kebudayaan sehubungan ajang Miss World yang diikutinya. Berbagai media memprotes keberangkatannya dan menyebutnya sebagai peserta ilegal dan dituduh melanggar susila. Bahkan konon, Ibu Negara saat itu, Ibu Tien Soeharto pun sangat marah.

Meski kecewa, namun berkat itu pulalah popularitas Titi menanjak cepat. Titi kerap kali mendapat tawaran bermain film dan tawaran rekaman dari Jackson Record. Pada 1984, Titi merilis album perdananya, "Imajinasi".

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun