Mohon tunggu...
A2_Salumita fatmala
A2_Salumita fatmala Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Universitas Islam Nahdlatul Ulama Jepara

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Meriah! Kolaborasi KKN UNISNU dan PKK Desa Pendem Rayakan HUT RI ke-79 dengan Beragam Kegiatan

26 Agustus 2024   18:40 Diperbarui: 26 Agustus 2024   20:40 41
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumen Pribadi: Perlombaan Estafet Tepung oleh Ibu-ibu PKK 

Jepara - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Islam Nahdlatul Ulama (UNISNU) Jepara angkatan ke-XVII ikut serta dalam kegiatan perayaan HUT RI ke-79 yang diadakan oleh PKK RW 08, Dukuh Belik, Desa Pendem, Kembang, Jepara. Kegiatan perayaan kemerdekaan Indonesia ini dilaksanakan pada Minggu (25/08/2024). Sejumlah kegiatan mulai dari jalan sehat, senam bersama hingga berbagai perlombaan digelar oleh ibu-ibu PKK.

Diikuti oleh seluruh anggota PKK RW 08 Dukuh Belik, kegiatan perayaan kemerdekaan Indonesia dimulai dengan Jalan sehat. Anggota KKN UNISNU dalam gelaran jalan sehat dibagi menjadi dua tim. Sebagian ada yang bertugas memandu rute jalan sehat. Sementara itu, sebagian lainnya ditugaskan untuk membagikan kupon undian dan konsumsi bagi peserta jalan sehat.

Kemudian, acara dilanjutkan dengan senam bersama yang dipandu oleh salah satu anggota KKN UNISNU Desa Pendem yakni Corine Octaviani. Anggota KKN lainnya ikut  bergabung bersama ibu-ibu PKK dalam mengikuti setiap instruksi gerakan senam yang dilakukan oleh instruktur. Ibu-ibu yang terlibat sangat antusias dan bersemangat dalam melaksanakan senam bersama.

Dokumen Pribadi: Perlombaan Estafet Tepung oleh Ibu-ibu PKK 
Dokumen Pribadi: Perlombaan Estafet Tepung oleh Ibu-ibu PKK 

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan berbagai perlombaan seperti, lomba mars, lomba gerak lagu, makan kerupuk, goyang balon, makan duit, estafet sarung dan estafet tepung. Setiap perlombaan diikuti oleh perwakilan dari setiap RT yang ada di RW 08 Dukuh Belik. Total ada 6 RT, tetapi karena jumlah warga RT 1 dan 2 sedikit, maka digabung menjadi satu. Oleh karena itu, setiap perlombaan diikuti oleh 5 peserta untuk perlombaan individu atau 5 tim untuk perlombaan berkelompok. Dalam kegiatan perlombaan, anggota KKN UNISNU ditugaskan sebagai juri.

Setiap pergantian perlombaan diselingi dengan pembacaan pemenang kupon undian. Total ada lebih dari 200 kupon yang dibagikan. Pemenang kupon undian akan mendapat hadiah yang telah disiapkan dari tim PKK sekaligus beberapa hadiah tambahan dari tim KKN UNISNU Desa Pendem.

Dengan partisipasi aktif mengikuti kegiatan yang diselenggarakan masyarakat, koordinator mahasiswa desa (kormades) KKN UNISNU Desa Pendem berharap dapat menjadi wujud nyata pengabdian di masyarakat. "Partisipasi tim KKN UNISNU dalam kegiatan ini diharapkan mampu menjadi bukti nyata pengabdian di masyarakat. Selain itu, tentunya saya mewakili tim KKN berharap dapat membantu penyelenggaraan acara ini agar berjalan lebih lancar. Sekaligus dapat menjadi ajang mempererat hubungan tim KKN dengan masyarakat setempat", jelas Muhammad Saiful Amin selaku kormades.

Harapan kormades disambut baik sebagaimana respon yang diberikan oleh PKK yang diwakili oleh Sunarti. "Tim kkn, saya mewakili ibu-ibu semua warga RW 08 sangat berterima kasis atas dukungan dan kerja samanya. Semoga Allah memberi imbalan berkah yang sebesar-besarnya, Aamiin", ungkap Sunarti.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun