Kini kita beralih ke olahraga bulutangkis yang dimana akan berlangsung salah satu event yang menjadi pembuka tour BWF sepanjang tahun 2023 ini, yaitu Petronas Malaysia Open 2023 yang juga kategori Super 1000 BWF.
Untuk tahun 2023 ini, ajang Malaysia Open berhasil naik grade yang dari sebelumnya kategori Super 750 BWF, kini menjadi kategori Super 1000 BWF yang tentunya membuat poin di World Rangking BWF juga semakin besar.
Berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia yang dimulai dari hari ini yaitu Selasa 10 Januari 2023 pada babak 32 besar hingga babak final pada Minggu 15 Januari 2023.
Namun sayangnya ada beberapa unggulan yang tidak akan tampil di Malaysia Open 2023 ini, salah satunya adalah tunggal putri asal Thailand yaitu Ratchanok Intanon yang dikabarkan mengalami cedera punggung.
Seperti dikutip melalui akun Instagram Storiesnya baru-baru ini, Ratchanok Intanon mengungkapkan cerita,
"Sangat menyedihkan tidak siap bermain minggu ini, dengan cedera punggung dan memutuskan mundur. Sayang sekali saya tidak bertanding di depan teman-teman, semoga bertemu lagi lain kali. Terima kasih " kata Ratchanok Intanon melalui Instagram Storiesnya.
Meski demikian, saat ini Ratchanok Intanon tercatat berada di ranking 6 BWF World Rangking dari sektor tunggal putri dengan nilai 72309 poin.
Tentu saja membuat posisinya digantikan oleh Goh Jin Wei yang merupakan tunggal putri tuan rumah asal Malaysia.
Selain itu, tunggal putri asal Amerika Serikat Iris Wang juga withdrawn atau mengundurkan diri dari ajang Malaysia Open 2023.
Selain itu ada unggulan lainnya yang harus withdrawn atau mengundurkan diri dari ajang Malaysia Open 2023 yaitu pasangan ganda putri asal Jepang Nami Matsuyama/Chiharu Shida. Seperti diketahui, Nami Matsuyama dikabarkan masih mengalami cedera.