Mohon tunggu...
Syamsurial Sad
Syamsurial Sad Mohon Tunggu... Lainnya - Dibuat dengan sebenarnya sesuai ktp

seorang pria, lahir 13/08, di Pangian-Lintau, Prop. Sumbar. Pensiunan PNS . Tinggal di Koto Baru, Kabupaten Solok, Prop. Sumbar.

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Sinner dan Djokovic Mundur, Musetti, Sonego, Berrettini dan Fognini Terhenti di R1

30 Oktober 2024   13:50 Diperbarui: 30 Oktober 2024   14:13 210
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

RINGKASAN
* Alcaraz dan Tsitsipas melaju
   ke 16 besar
* Rublev dan Ruud Gagal lolos
   ke 16 besar
* Balada Petenis Old Crack di
   Ronde Pertama Paris Masters.
* Old crack A. Mannarino jegal
   unggulan 11 (Tommy Paul).

* Big server G.M. Perricard
   gulung F. Tiafoe(14) dg
   tembakan 28 servis as.

Turnamen ATP Master 1000 terakhir tahun ini ATP Master 1000 Paris telah berlangsung sejak 26 Oktober.

Dua petenis top 5, Jannik Sinner (1) dan Novak Djokovic(4) dg alasan masing2 menyatakan mengundurkan diri.

Petenis Italia Jannik Sinner batal tampil di Paris Master 2024, karena kondisinya kurang fit akibat serangan virus.

Sedangkan petenis legendaris Novak Djokovuc telah lebih dulu menyatakan tidak akan tampil untuk mempertahankan gelar ke 7 yg direbutnyavtahun lalu dg mengalahkan Dimitrov di final.

Disamping itu Djokovic memegang banyak rekor yg sulit untuk dipatahkan petenis lain.

Ada 7 rekor djokovic di Paris Master :

1. Gelar Terbanyak (7 gelar)
2. Gelar dan final ber turut2
     terbanyak.
3. Final terbanyak (9x)
4. Kemenangan beruntun
     terbanyak (17)
5. Pertandingan terbanyak (59
     pertandingan dg M/K 50-9.
6. Pertandingan terbanyak yg
     dimenangi (50).
7. Jumlah edisi terbanyak yg
     diikuti (17 edisi).

Setelah mundurnya Sinner, empat petenis italia Lorenzo Musetti, Lorenzo Sonego, Matteo Berrettini dan Fabio Fognini mengikuti jejak Sinner untuk segera angkat kaki karena terjegal di ronde pertama.

Lorenzo Musetti. Sumber gambar : tennis.com
Lorenzo Musetti. Sumber gambar : tennis.com
Musetti(16) dikalahkan petenis jerman Jan-Lennard Struuf dua set langsung dg skor 64 dan 62.

Lorenzo Sonego. Sumber gambar : tennis.com
Lorenzo Sonego. Sumber gambar : tennis.com
Sonego dihentikannpetenis chili Nicolas Jarry straight set 76(4) dan 63.

Matteo Berrettini. Sumber gambar : tennis.com
Matteo Berrettini. Sumber gambar : tennis.com
Finalis wimbledon 2021 Matteo Berrettini dikalahkan petenis australia Alexei Poppyrin dalam dua set 75 dan 76(2).

Fabio Fognini. Sumber gambar : tennis.com
Fabio Fognini. Sumber gambar : tennis.com
Sedang old crack Fabio Fognini menyerah pada petenis kazakhstan Alexander Bublik straight set 75 dan 75.

ARTHUR CAZAUX SIPECUNDANG YG BERUNTUNG

Petenis prancis Arthur Cazaux ranking 92 ibarat dapat durian runtuh karena ditempatkan sebagai pengganti posisi Sinner pada drawing.

Petenis prancis Arthur Cazaux,
Petenis prancis Arthur Cazaux, "Sipecundang yg beruntung". Sumber gambar : tennistonic.com
Petenis berusia 22 tahun tersebut sebagai lucky loser bisa masuk ke babak utama dan di putaran ke-1 menang bye hingga langsung bertanding di putaran kedua.

Di putaran kedua (R32) Cazaux akan menghadapi petenis AS Ben Shelton yg di R64 mengalahkan petenis prancis lain Corentin Moutet rubber set 63, 67(8), 63.

ALCARAZ DAN TSITSIPAS KE ENAM BELAS BESAR

Petenis spanyol Carlos Alcaraz(2) yg menjadi unggulan tertinggi karena mundurnya Sinner lolos ke R16.

Hasil ini diperoleh setelah pada partai R32 semalam Alcaraz berhasil mengalahkan petenis chili Nicolas Jarry straight set 75 dan 61.

Pada partai R32 lain yg berlangsung semalam petenis yunani Stefanos Tsitsipas juga berhasil melaju ke 16 besar.

Di R32 Tsitsipas melibas petenis chili lain Alejandro Tabilo straight set 63 dan 64.

RUBLEV DAN RUUD TERJEGAL

Nasib berbeda dialami dua unggulan perempat final Andrey Rublev(6) dan Casper Ruud(7).

Rublev harus mengakui keunggulan petenis argentina Francisco Cerundolo setelah berjuang dua set tie break untuk kalah 67(6) dan 67(5).

Sedang Casper Ruud sempat merebut set kedua sebelum kalah rubber set oleh petenis australia Jordan Thompson.

Pada set pertama Ruud berhasil memaksakan set harus diselesaikan dg tie break namun kalah dg skor akhir 67(3), 63, 46.

BALADA PETENIS TUA
Enam petenis old crack yg telah berusia 30 tahun lebih dan dg ranking dan capaian grand slam yg beragam :

1.
Richard Gasquet (38 thn, ranking 133)
Grand Slam singles results. :
Australian Open       R4
French Open             QF (2016)
Wimbledon                SF (2015)
US Open                     SF (2013)

2.
F. Fognini (37 tahun, ranking 77)
Grand Slam singles results :
Australian Open      R4
French Open            QF
Wimbledon               R3
US Open                    R4

3.
A. Mannarino(36 thn, ranking 44)
Grand Slam singles results :
Australian open  R4
French open        R2
Wimbledon          R4
US open               R3

4.
Marin Cilic (36 thn, ranking 212)
Grand Slam singles results
Australian Open         F (2018)
French Open            SF (2022)
Wimbledon                 F (2017)
US Open                    W (2014)

5.
Grigor Dimitrov (33 thn, rank 9)
Grand Slam singles results. :
Australian Open   SF (2017)
French Open         QF (2024)
Wimbledon            SF (2014)
US Open                 SF (2019)
Tours Final              W (2017)

6.
R. Carballes Baena (31 thn, ranking 53)
Grand Slam singles results :
Australian Open   R2
French open         R3
Wimbledon           R2
US Open                R2

melaju kebabak utama melalui  bermacam pola :

1. Wild Card
    R. Gasquet, dan A. Mannarino
2. Kualifikasi
     F. Fognini
3. Unggulan
     Grigor Dimitrov
4. Protected Ranking
     Marin Cilic
5. Lucky Loser
     R. Carballes Baena

Dimitrov yg telah berumur 33 tahun merupakan old crack yg masih bersinar terang dan menjadi salah satu petenis top 10 (ranking 9).

Di ronde pertama sebagai unggulan 8 ia menang bye, langsung melaju ke R32 dan akan ditabtang petenis argentina Tomas Etcheverry.

Etcheverry ke R32 setelah menang straight set atas petenus china Zhang Zhizhen 63 dan 76(6).

Empat petenis lain Gasquet, Fognini, Cilic dan Carballes Baena langsung tersungkur di ronde pertama.

Gasquet dikalahkan lucky loser Zizou Bergs, Fognini dilibas Bublik, Cilic digilas Arthur Fils dan Carbaelles Baena menyerah pada Tsitsipas.

Dua petenis tuan rumah A. Mannarino(36 tahun) dan big server Giovanny Mpetshi Perricard(21 tahun) lolos ke R32.

G. M. Perricard dg tembakan 28 servis as berhasil membalikkan keadaan dari kekalahan set pertama menjadi menang rubber set atas petenis AS unggulan 14 Frances Tiafoe dg skor 67(5), 76(4), 63.

Sedang old crack Mannarino mengalahkan petenis AS lain Tommy Paul(11) straight set 63 dan 75.

R32 HARI INI.
Hari ini pertandingan akan dilanjutkan dg 10 partai R32 dg susunan sbb :

1.
A. Rinderknech(WC)(prancis) vs
A. Michelsen(AS)

2.
A. Popyrin(australia)     vs
D. Medvedev(4)(non bendera)

3.
G. Dimitrov(8)(bulgaria)    vs
T. Etcheverry(argentina)

4.
A. Fils(prancis)     vs
J. Struff(jerman)

5.
Zizou Bergs(LL)(romania)   vs
A. Mannarino(prancis)

6.
U. Humbert(15)(prancis)   vs
M. Giron(AS)

7.
A. Bublik(kazakhstan)    vs
H. Rune(13)(denmark)

8.
G. Mpetshi Perricard(prancis) vs
K. Khachanov(non bendera)

9.
A. de Minaur(9)(australia)  vs
M. Kecmanovi(serbia)

10.
J. Draper(britania raya)   vs
T. Fritz(5)(AS)

Foto.

Sinner dan djokovic, tennis.com
Musetti, tennis.com
Sonego, tennis.com
Berrettini, tennis.com
Fognini, tennis.com

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun