Sedang Naomi Osaka harus melupakan mimpinya menambah koleksi dua trophy us open 2018 dan 2020 karena ditekuk petenis ceko Karolina Muchova dua set langsung 63 dan 76(5).
Jessica Pegula yang berhasil menggebuk kompatriotnya juara australia terbuka 2020 Sofia Kenin melaju ke R32 bersama 7 unggulan lain :
Jasmine Paolini(5), Anna Kalinskaya(15), Liudmila Samsonova(16), Diana Shnaider(18), Beatriz Haddad Maia(22), Anastasia Pavlyuchenkova(25), dan Yulia Putintseva(30).
Pada bagian lan  dua unggulan Mirra Andreeva(21), dan Katie Boulter(31) kandas di R64.
Andreeva dikalahkan petenis tuan rumah Ashlyn Kruger 64 dan 61, Boulter kalah dari petenis spanyolJessica Bouzas Maneiro straight set 57 dan 57.
DILA-SHIBARA(16) MENANGI PUTARAN PERTAMA.
Ganda Putri Indonesia-Jepang Aldila Sutjiadi-Ena Shibara sukses melewati rintangan pertamanya.
Dila-Shibara(16) mengalahkan ganda jerman/slowakia Tatjana Maria/Anna Karolina Schmiedlova dua set langsung dengan skor 64 dan 63.
Di putaran ke-2, Dila-Shibara akan menghadapi ganda australia/slowakia Olivia Nicholls/Tereza Mihalikova dengan jadwal yang belum ditentukan.
Besok subuh sekitar pukul 04.00 WIB, Dila yang juga ikut ganda campuran berpasangan dengan petenis india Rohan Bopana akan bertarung menghadapi ganda campuran belanda/jerman Demi Schuurs/Tim Putz.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H