Seperti halnya set pertama djokovic langsung tancap gas diawal set ketiga dg unggul 3-0,
Pada gim ke empat, Paul sempat memperoleh break point, namun gagal dikonversi jado gim. Djokovic unggul 4-0.
Paul sempat membuat dua servis gim sebelum djokovic menyudahi pertandingan dg skor akhir 7(9)-6(8), 6-1, 6-2.
Partai final antara Tsitsipas vs Djokovic akan mrmperebutkan dua hasil besar : trophy australia terbuka dan peringkat atp1.
Bagi Djokovic akan memberikan rekor pribadi berupa juara 10 kali satu grand slam seperti yg telah dilakukan Nadal di french open.
Yg lain jika Djokovic juara maka ia akan menyamai rekor Nadal yg lain koleksi 22 trophy grand slam.
Sedangkan bagi Tsitsipas selain trophy dan ranking atp1, ini akan menjadi trophy grand slam pertama dalam karirnya.
SEKTOR GANDA
Ganda campuran melangsungkan partai final yg berlangsung sejak pukul 08.00 WIB pagi tadi.
Pasangan ganda Brasil Luisa Stefani dan Rafael Matos keluar sebagai juara setelah berhasil mengalahkan ganda India Rohan Bopana dan Sania Mirza dua set langsung 7(7)-6(2), 6-2.
Juara bertahan ganda putri pasangan ganda Republik Ceko Katerina Siniakova dan Barbora Krejcikova melaju ke final untuk mempertahankan gelarnya menghadapi ganda Jepang unggulan sepuluh E. Shibahara dan S. Aoyama pada hari Minggu 29 Januari 2023 pukul 15.30 WIB di Rod Laver Arena, Melbourne.